news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sebuah Ledakan Mirip Bom Terjadi di Kota Banda Aceh

Konten Media Partner
1 Maret 2021 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lokasi ledakan mirip bom di Banda Aceh dijaga polisi . Foto: Habil Razali/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi ledakan mirip bom di Banda Aceh dijaga polisi . Foto: Habil Razali/acehkini
ADVERTISEMENT
Sebuah ledakan mirip bom terjadi di Jalan Teungku Di Lhoong II, Desa Lhong Raya, Kecamatan Banda Raya, Kota Banda Aceh, Aceh, Senin (1/3/2021). Belum diketahui penyebab ledakan tersebut.
ADVERTISEMENT
Seorang warga setempat yang berada sekitar 100 meter dari sumber ledakan menuturkan, ledakan tersebut terjadi sekitar pukul 10.15 WIB. "Suaranya begitu keras, kami mengira itu dari trafo listrik," kata perempuan yang tak ingin namanya ditulis.
Setelah mendengar suara itu, dia mendekat ke lokasi. "Ternyata ledakannya dari sebuah gerobak penjual nasi siang," tuturnya. Ia menyebut, ketika ledakan terjadi, gerobak itu masih kosong. Belum ada barang-barang jualan di dalam rak.
Gerobak yang meledak. Foto: Habil Razali/acehkini
Sementara di jalanan, pecahan kaca gerobak akibat ledakan berserak. Tidak ada pengendara yang melintas ketika terjadi ledakan. "Jalanan sepi," ujar perempuan itu.
Masih menurut perempuan itu, seorang perempuan yang menempati rumah berdekatan dengan posisi gerobak itu mengalami luka di kaki. "Terkena serpihan," katanya.
ADVERTISEMENT
Amatan acehkini, aparat kepolisian hingga pukul 13.30 WIB masih menyisir sekitar lokasi ledakan. Garis polisi dipasang menutupi jalan di lokasi tersebut. Warga diminta menjauh.
acehkini belum memperoleh keterangan resmi dari kepolisian mengenai ledakan ini.[]