news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Cerita Putri Jeremy Thomas yang Sekolah di London

23 Juni 2017 7:32 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Putri aktor Jeremy Thomas, Valerie Thomas. (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Putri aktor Jeremy Thomas, Valerie Thomas. (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
ADVERTISEMENT
Model sekaligus pemain film, Valerie Thomas, saat ini tengah menempuh pendidikan di Goldsmith University of London, jurusan Arts & Humanities. Namun saat ini, anak pasangan Jeremy Thomas dan Ina Indayanti ini sedang berlibur di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Kepulangannya ke Indonesia dimanfaatkan perempuan 18 tahun tersebut untuk berkumpul bersama keluarga, dan teman-teman dekatnya. Lalu apa saja ya, yang dirindukan Valerie saat pulang ke kampung halamannya?
"Makanannya, orang-orangnya, aku pasti kangen banget. Terus ngomong sama orang Indonesia, karena orang-orang di sana enggak ada yang ngomong pakai bahasa Indonesia, kecuali sama temen aku yang dari Indonesia," ucap Valerie saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/6).
Adik dari Axel Matthew Thomas ini pun bercerita soal pengalamannya saat menimba ilmu di London. Perbedaan waktu pun ikut dirasakan Valerie dan teman-temannya.
Meski beda keyakinan, Valerie bisa ikut merasakan bagaimana rasanya puasa dengan perbedaan waktu yang cukup jauh dari Indonesia.
"Kalau di sini tiap hari jam 18.00 sore (buka puasa), kalau di sana pukul 22.00 (waktu London). Jadi kalau musim panas, mereka puasa dari subuh sampai jam 22.30 terus buka, karena baru sundown. Jadi, mereka semakin dekat ke winter atau Desember gitu gelapnya lebih cepet, jam 15.00 sudah gelap," ungkapnya.
Pemain Film, Valerie Thomas. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Film, Valerie Thomas. (Foto: Munady Widjaja)
Walau Valerie tidak menunaikan ibadah puasa, ia tetap menghormati dan menghargai teman-temannya yang sedang berpuasa.
ADVERTISEMENT
"Aku enggak makan depan mereka. Kalau aku mau makan ya, aku bilang, 'Eh gue cabut dulu ya, nanti ketemu lagi'," ujarnya.
Pemain film 'Para Pemburu Gajah' ini juga bahkan pernah ikut puasa saat sedang bersama temannya yang beragama Islam.
"Buat aku puasa juga enggak apa-apa sih. Aku enggak harus makan ya enggak apa-apa," tuturnya.