Curhat Aming soal Proses Cerai yang Berjalan Lama

13 Juli 2017 18:30 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain film sekaligus komedian Aming Sugandhi. (Foto: Instagram @psychodiva2016)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film sekaligus komedian Aming Sugandhi. (Foto: Instagram @psychodiva2016)
ADVERTISEMENT
Permohonan cerai pemain film Aming Sugandhi terhadap Evelyn Nada Anjani telah dikabulkan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 16 Juni 2017.
ADVERTISEMENT
Mereka pun saat ini sudah kembali menjalani kehidupan masing-masing. Namun, Aming masih harus melewati satu tahap lagi dalam proses perceraiannya. Apa itu?
Sesuai dengan ketetapan pengadilan agama, setelah permohonan cerai telah disetujui, selebriti berusia 36 tahun ini akan mengucapkan ikrar talak pada 21 Juli mendatang di PA Jakarta Selatan.
Aming dan Evelyn (Foto: Munady-Yurika Kencana/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Aming dan Evelyn (Foto: Munady-Yurika Kencana/kumparan)
Rupanya, proses cerai yang cukup panjang, membuat Aming merasa tidak tenang saat harus bangkit untuk mulai kehidupan barunya sebagai duda.
"Emang betapa susahnya menutupi apa yang terjadi kan. It's not fair, dengan segala macem printilan yang sampai hari ini, enggak kelar. Pengin cepat-cepat kelar," curhat Aming ketika ditemui di kawasan Kemang, Jakakrta Selatan, Kamis (13/7).
"Karena banyak permasalahan bukan hanya perpisahan (cerai). Tapi kenapa gue yang ribet? Kenapa gue yang menyelesaikan tagihan? Padahal masalah kita berdua lho. Tapi ikhlasin aja, yang bersangkutan juga happy," sambungnya.
ADVERTISEMENT
Pemain film 'Get Married' ini juga berharap segala proses cerai dengan Evelyn segera selesai. Sehingga ia bisa fokus menata kehidupannya seperti dahulu.
"Cuma pengin cepat-cepat selesai. Gue lebih fokus dengan kerja, dan lebih fokus dengan diri sendiri. Tetap dengan pendirian diri sendiri, enggak mau dengerin kata orang, ambil yang baik aja. Yang pasti, apa yang terjadi di hidup gue, pelajaran berharga. Semoga enggak diulangi lagi," tuturnya.
Usai berpisah dengan Evelyn, Aming kini lebih banyak menghabiskan waktu lewat bekerja dan kumpul bersama keluarga serta orang-orang terdekat.
"Sibuk menikmati hidup aja dengan bekerja. Gue lebih banyak silahturahmi, media sosial gue isinya tentang kekeluargaan. Jadi enggak melulu kerjaan lagi," ucapnya.
Proses cerai yang selanjutnya akan dijalani Aming yakni mengucapkan ikrar talak pada 21 Juli mendatang. Lantas, pemain film 'Quickie Express' ini akan datang ke PA Jakarta Selatan enggak ya?
ADVERTISEMENT
"Besok 21 (Juli) gue enggak akan datang," tegasnya sembari menutup wawancara dengan sejumlah awak media.
Aming dan Evelyn resmi menikah pada 4 Juni 2016 di kawasan Bandung, Jawa Barat. Pernikahan yang digelar sederhana dan hanya dihadiri keluarga serta kerabat terdekat itu berlangsung tertutup.
Evelyn dan Aming. (Foto: DN. Mustika Sari/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Evelyn dan Aming. (Foto: DN. Mustika Sari/kumparan)
Dari pernikahan tersebut, Evelyn dikabarkan sempat mengandung buah cinta mereka. Namun pada 2 Agustus 2016, Evelyn mengalami keguguran. Janin sang buah hati dikubur menjadi satu di makam adik Evelyn.
Rumah tangga yang belum berusia satu tahun itu, langsung menjadi sorotan ketika kabar perceraian mereka tersebar.
Aming, pemain film 'Madame X', mengajukan permohonan talak yang diwakili kuasa hukumnya, Devi Waluyo, ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 3 Maret lalu. Perkara perceraian mereka pun terdaftar di PA Jakarta Selatan dengan nomor 826/Pdt.g/2017/PA.Jks.
ADVERTISEMENT