Humanity Careline, Beras Gratis untuk Masyarakat JABODETABEK

ACT Jakarta Barat
Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap
Konten dari Pengguna
18 Februari 2021 17:43 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari ACT Jakarta Barat tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Humanity Careline, Beras Gratis untuk Masyarakat JABODETABEK
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Aksi Cepat Tanggap (ACT) terus melakukan program Humanity Careline (HCL) untuk membantu masyarakat pra sejahtera dalam memenuhi kebutuhan pangannya. HCL merupakan aksi ACT berbentuk program yang terintegrasi memenuhi kebutuhan pangan gratis, berbasis komunikasi telpon bebas pulsa. Masyarakat dapat menghubungi nomor 0800-1-165-228 meminta bantuan beras, kemudian akan dikirimkan secara langsung oleh humanity bikers.
ADVERTISEMENT
Sebagai respon dari itu, ditengah pandemi COVID-19, krisis ekonomi masih melanda negeri ini, pembatasan aktivitas terus diberlakukan, sehingga banyak dari masyakat DKI Jakarta, khusunya Jakarta Barat masih memerlukan bantuan untuk memenuhi kebutuhan pangan.
Awal Bulan Februari, Kamis (4/2/21) adalah minggu keempat program HCL dilakukan di ACT Jakarta Barat. Beras yang dikirimkan sebanyak kurang lebih 3 ton beras masing-masing karung berisi 3 kg yang akan dibagikan kepada masyarakat Jakarta Barat. "Setiap harinya 1.000-1.050 kantong beras akan dikirimkan kepada mereka yang membutuhkan." Yusuf, staf program HCL.
Di minggu keenam Kamis, (18/12/21) Bantuan hingga 1100 paket bantuan untuk dikirimkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Bantuan dari sahabat dermawan telah dirasakan saudara-saudara kita yang membutuhkan. Hal tersebut dirasakan keluarga Wiwin, warga Slipi, Jakarta Barat. Suami Wiwin yang berprofesi sebagai penjual ikan keliling tidak mencukupi kebutuhan sehari-hari ditambah kondisi pandemi yang mempengaruhi ekonomi.
"Harapannya lebih banyak lagi yang dapet dan bisa ditolong karena bukan cuma saya yang membutuhkan beras ini, alhamdulillah ketolong banget karena harga beras lagi mahal di cuaca korona kaya gini" Ucap Wiwin, penerima HCL
ADVERTISEMENT
Hal serupa dirasakan oleh Nuri, penerima manfaat di Palmerah yang terbantu dengan adanya program wakaf beras gratis HCL. Krisis ekonomi ditengah pandemi sebagai alasan Nuri menghubungi call center ACT.
"Kebutuhan saat pandemi sehari-hari, sangat ngebantu banget untuk kita semua, harapan ada terus, untuk ini udah bagus semoga semuanya rata dapet."
Kebahagian tidak hanya dirasakan oleh masyarakat penerima manfaat, tetapi humanity bikers yang menghantar beras kepada masyarakat Jakarta Barat ikut merasakan kebahagiaan yang dirasakan masyarakat. "Senang sekali bisa mengantarkan karena bisa berbagi dan senang melihat orang senang" Ucap Joko, humanity Bikers.
Mari dukung terus program Humanity Care Line dengan kunjungi jakbar.indonesiadermawan.id/HumanityCareLine.