news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Resmi: Hafizh Syahrin Jadi Pebalap Malaysia Pertama di MotoGP

21 Februari 2018 16:46 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebalap asal Malaysia, Hafizh Syahrin. (Foto: Toshifumi Kitamura/AFP)
zoom-in-whitePerbesar
Pebalap asal Malaysia, Hafizh Syahrin. (Foto: Toshifumi Kitamura/AFP)
ADVERTISEMENT
Segala kabar dan rumor itu akhirnya jadi kenyataan. Hafizh Syahrin akhirnya menjadi pebalap Malaysia pertama di MotoGP setelah Yamaha Tech3 resmi mengontraknya.
ADVERTISEMENT
Pemilihan Syahrin sendiri, menurut Manajer Tech3, Herve Poncharal, tidak terlepas dari hasil apik yang ditorehkan Hafizh, pada tes pramusim MotoGP di Sirkuit Buriram, Thailand, 18-20 Februari lalu. Berdasarkan hasil keseluruhan di tes tersebut, Hafizh menempati posisi ke-22 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 31,537 detik.
Dengan bergabungnya Hafzizh bersama tim Tech3, ia juga resmi menggantikan tempat Jonas Folger yang mengundurkan diri.
"Kami melewati waktu yang cukup sulit ketika mendengar Folger memutuskan untuk tidak membalap pada 2018 untuk menjaga kesehatanya dan mencoba pulih sepenuhnya," kata Poncharal dilansir Autosport.
"Kami ingin meyakinkan semua orang bahwa Syahrin akan menjadi pebalap MotoGP yang baik. Oleh karena itu, kami harus memberinya tugas berat selama selama tiga hari tes di Buriram. Pada akhirnya dia melakukan pekerjaan yang luar bisa dan memenuhi misinya."
ADVERTISEMENT
"Saya sangat tersanjung dan bangga memberinya kesempatan ini dan saya tahu, ini akan menjadi sesuatu yang bersejarah karena ini adalah kali pertama pebalap Malaysia membalap satu musim penuh di MotoGP dan kami tahu betapa populernya olahraga ini," pungkas Poncharal.
Hafizh Syahrin di tes MotoGP. (Foto: Twitter: Yamaha Tech3)
zoom-in-whitePerbesar
Hafizh Syahrin di tes MotoGP. (Foto: Twitter: Yamaha Tech3)
Bergabung dengan Tech3 merupakan langkah besar yang dilakukan Hafizh dalam karier membalapnya sejak membalap di kelas Moto2 pada 2011 silam. Kini, ia resmi menjadi rekan satu tim peraih gelar Rookie of The Year 2017, Johann Zarco, dan memiliki banyak kesempatan untuk belajar banyak dari seniornya tersebut.
Meski tak akan mudah. Hafizh punya waktu cukup banyak untuk beradaptasi dan akan menjalani satu tes pramusim lagi pada 1-3 Maret mendatang di Sirkuit Losail, Qatar. Setelahnya, ia akan memulai balapan pertama di musim 2018 pada 18 Maret di tempat yang sama.
ADVERTISEMENT