‘The Last Jedi’ Bakal Punya Durasi Terpanjang dalam Sejarah Star Wars

6 Desember 2017 14:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Film terbaru Star Wars: The Last Jedi. (Foto: Dok. Starwars.com)
zoom-in-whitePerbesar
Film terbaru Star Wars: The Last Jedi. (Foto: Dok. Starwars.com)
ADVERTISEMENT
Mungkin sebagian dari kamu masih punya banyak pertanyaan yang tersisa usai menonton 'Star Wars Episode VII: The Force Awakens' ketika dirilis 2015. Tentang asal usul Rey, menghilangnya Luke Skywalker, kemunculan Supreme Leader Snoke, dan cerita bagaimana Kylo Ren akhirnya memutuskan berada di sisi gelap The Force untuk menjadi suksesor sang kakek, Darth Vader.
ADVERTISEMENT
Pertanyaan-pertanyaan itu mungkin tak akan terjawab lengkap di ‘Star Wars: Episode VIII - The Last Jedi’, tetapi mungkin ada gambaran yang sedikit memberi kepuasan atas rasa penasaran.
‘The Last Jedi’ bisa menjadi pemberhentian sementara untuk cerita yang akan bergulir menuju arah baru. Dengan hadirnya Rey dan Finn, cukup rasanya karakter utama itu berkembang untuk meneruskan warisan dari Luke Skywalker yang sudah harusnya pensiun. (Dia menjadi Jedi sejak 1977).
Han Solo dan Princess Leia di film Star Wars (Foto: Lucasfilm)
zoom-in-whitePerbesar
Han Solo dan Princess Leia di film Star Wars (Foto: Lucasfilm)
Perjalanan film Star Wars (Foto: Lucasfilm/dok. Frans Mateus Situmorang)
zoom-in-whitePerbesar
Perjalanan film Star Wars (Foto: Lucasfilm/dok. Frans Mateus Situmorang)
‘Star Wars: Episode VIII - The Last Jedi’ kabarnya akan memiliki durasi terpanjang dalam sejarah film Star Wars. Sutradara Rian Johnson mengatakan bahwa original cut untuk ‘The Last Jedi’ mencapai 3 jam lebih. Film ini memang direncanakan lebih lama dibanding episode Star Wars lainnya.
ADVERTISEMENT
“Kami memang punya durasi panjang sejak awal. Itu cukup bagus dengan durasi lebih dari tiga jam, potongan perama… dan lebih bagus lagi saat dua setengah (jam) dibanding tiga jam, tetapi potongan yang dipilih adalah yang pertama. Itu tiga jam lebih,” kata Rian seperti dilansir Collider.
Dia juga mengatakan bahwa beberapa adegan yang dihapus akan tersedia dalam bentuk DVD atau Blu-ray. Tapi dia menyarankan penggemar untuk tak berharap extended cut.
Adegan trailer 'Star Wars: The Last Jedi' (Foto: YouTube Star Wars)
zoom-in-whitePerbesar
Adegan trailer 'Star Wars: The Last Jedi' (Foto: YouTube Star Wars)
“Aku tidak begitu menyukai (versi extended cut). Aku merasa jika harus dipotong , ya harus terpotong, karena itu adalah versi terbaik dalam film, jadi (versi) ’director’s cut sudah seharusnya yang keluar di bioskop,” katanya.
“Semua adegan yang sudah dihapus, tak peduli seberapa besar aku menyukainya, disingkirkan dengan alasan dan itu untuk alasan yang lebih baik demi filmnya.”
ADVERTISEMENT
Sebelumnya durasi ‘The Last Jedi’ yang terkonfirmasi adalah 2 jam 31 menit. Sementara film Star Wars lainnya yang berdurasi panjang antara lain; ‘Star Wars: Episode II – Attack of the Clones’ dengan durasi 142 menit, dan Episode III – Revenge of the Sith berdurasi 140 menit. Sisanya memiliki durasi sekitar 130 menit. Sementara yang terpendek adalah Star Wars: Episode IV – A New Hope yang memiliki durasi 121 menit.