Kerja Bakti KKN MH 05 UMY di Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan

PAM Ahmad Dahlan
Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kokap, Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Merupakan panti asuhan yang fokus kegiatan kepada pembekalan skill dan softskill santri panti asuhan dengan program unggulan tahfidz Al-Quran.
Konten dari Pengguna
9 April 2022 17:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari PAM Ahmad Dahlan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kerja bakti di Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kokap. (Sumber : PDD KKN MH 005 UMY).
zoom-in-whitePerbesar
Kerja bakti di Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan Kokap. (Sumber : PDD KKN MH 005 UMY).
ADVERTISEMENT
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Mubaligh Hijrah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) kelompok 05 telah melakukan kegiatan kerja bakti pada sabtu, 02 April 2022 di Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan, Krian, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
Kegiatan tersebut dilakukan guna membersihkan serta merealisasikan salah satu tujuan dari kegiatan KKN Mubaligh Hijrah kelompok 05 yakni membuat pojok baca. Seperti yang sudah disampaikan oleh Surahmin selaku ketua pelaksana KKN Mubaligh Hijrah Kelompok 05 “salah satu dari sekian banyak tujuan dari kegiatan mahasiswa KKN Mubaligh Hijrah kelompok 05 adalah membuat Pojok Baca di Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan”
Diawali dengan membersihkan peralatan yang ada di panti tersebut seperti rak buku, rak sepatu, hingga membersihkan peralatan dapur dan membersihkan tempat wudhu. Selain itu, salah satu santri di Panti Asuhan tersebut menyebutkan “karena santri disini sangat jarang yang membaca buku, jadi buku buku disini sudah sangat berdebu” ujar hida, salah satu santri di Panti Asuhan Muhammadiyah Ahmad Dahlan.
ADVERTISEMENT