Djarot Mulai Beres-beres Ruang Kerja di Balai Kota Jelang Lengser

13 Oktober 2017 11:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Djarot meresmikan RPTRA KKO, Cilandak Timur (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Djarot meresmikan RPTRA KKO, Cilandak Timur (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memasuki akhir masa jabatan. Djarot akan mulai membereskan ruang kerja Gubernur di Balai Kota siang ini.
ADVERTISEMENT
"Mungkin habis Salat Jumat itu saya minta ajudan bawa saja pulang, berapa koper bawa pulang. ya toh? Sebab kalau di kantor itu maaf enggak bisa terus ya, kadang ada tamu, ada foto-foto, saya minta rapikan, habis salat jumat beresin semuanya," kata Djarot di Bumi Marinir Cilandak, Jakarta, Jumat (13/10).
Djarot meresmikan RPTRA KKO, Cilandak Timur (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Djarot meresmikan RPTRA KKO, Cilandak Timur (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
Djarot menargetkan semua surat-surat yang perlu diputuskan selesai hari ini juga. Sehingga tidak ada pekerjaan yang ditinggalkan setelah dirinya lengser itu.
"Jumat ini saya akan selesaikan semua surat-surat yang perlu keputusan segera. Hari ini, kami selesaikan semua surat-surat sehingga tidak ada lagi tanggungan. Saya sudah perintahkan hari Sabtu sama Minggu bersih, tidak ada lagi," jelas dia.
Djarot memilih menyelesaikan semua surat-surat di rumah dinasnya. Djarot khawatir akan banyak gangguan ketika memaksakan bekerja di Balai Kota. Terlebih, di akhir masa jabatan banyak masyarakat yang datang untuk meminta foto bersama.
ADVERTISEMENT
"(Kerja di rumah dinas) sampai pagi, biasanya. Saya biasanya rata-rata sampai pukul 01.30 WIB pagi," ucap Djarot.