Ketua DPRD DKI: Tak Ada Paripurna Istimewa, Anies Kerja Saja

18 Oktober 2017 14:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prasetyo Edi. (Foto: Instagram @prass.86)
zoom-in-whitePerbesar
Prasetyo Edi. (Foto: Instagram @prass.86)
ADVERTISEMENT
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengatakan, paripurna istimewa antara DPRD dan Gubernur baru Jakarta tak perlu ada. Dia menilai, tidak ada aturan yang mewajibkan adanya Sidang Paripurna Istimewa untuk gubernur dan wakil gubernur baru.
ADVERTISEMENT
"Bukan tidak ada, memang tidak diatur, kalau diaturannya ada saya mau (buat paripurna istimewa)," kata Prasetyo di Gedung DPRD, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, (18/10).
Sertijab Anies Sandi di Balai Kota (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sertijab Anies Sandi di Balai Kota (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Politisi PDIP itu menyebut, saat Ahok dan Djarot selesai dilantik di Istana, tidak ada sidang paripurna yang digelar oleh DPRD DKI Jakarta. Karena itu, Prasetyo ingin Anies-Sandi langsung fokus bekerja.
"Ah sudahlah kerja saja. Saya kepingin kita saling menghargai, kerja saja sudah, dia sudah jadi gubernur dan wakil gubenur," ujar Prasetyo.
Ketua DPD PDIP DKI Jakarta itu merasa, pidato politik yang disampaikan Anies kepada warga di Balai Kota sudah cukup mewakili penyampaian program Anies. Sehingga tidak perlu lagi ada sidang paripurna istimewa.
"Sekarang ini kerja saja sudah. Nanti ada waktunya pada saat paripurna apalah, bisa kan diselipkan di situ," ucap Prasetyo.
ADVERTISEMENT