Rotasi TNI: 4 Pangdam, Wakasad, Wakasau hingga Pangarmatim Diganti

31 Oktober 2017 9:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Perayaan HUT ke-72 TNI (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Perayaan HUT ke-72 TNI (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Rotasi dan penyegaran jabatan dilakukan di lingkungan TNI Angkatan Darat. Sejumlah jenderal TNI berganti posisi dan jabatan. Termasuk posisi Panglima Kodam di sejumlah daerah juga turut dirotasi.
ADVERTISEMENT
Informasi yang didapat kumparan (kumparan.com), Selasa (31/10), Mayjen TNI Tatang Sulaiman yang sebelumnya menjabat sebagai Pangdam IV/Diponegoro kini dipercaya menjabat sebagai Wakasad menggantikan Letjen TNI Hinsa Siburian yang memasuki masa pensiun. Kemudian Mayjen TNI Doni Monardo yang sebelumnya, menjabat sebagai Pangdam XVI/Pattimura menempati posisi baru sebagai Pangdam III/Siliwangi menggantikan Mayjen TNI Herindra.
Jokowi di Peringatan HUT ke-72 TNI (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Jokowi di Peringatan HUT ke-72 TNI (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
Selain TNI AD, jajaran TNI AL dan TNI AU juga mengalami sejumlah rotasi. Berikut sejumlah nama di jajaran TNI AD yang mengalami rotasi.
1. Mayjen TNI Tatang Sulaiman dari Pangdam IV/Diponegoro menjadi Wakasad
2. Mayjen TNI Wuryanto dari Kapuspen TNI menjadi Pangdam IV/Diponegoro
3. Brigjen TNI Muhammad Sabrar Fadhillah dari Kasdam IV/Diponegoro menjadi Kapuspen TNI.
4. Mayjen TNI Herindra dari Pangdam III/Siliwangi menjadi Pa. Sahli Tk. III Bid. Hubint Panglima TNI
ADVERTISEMENT
5. Mayjen TNI Doni Monardo dari Pangdam XVI/Pattimura menjadi Pangdam III/Siliwangi
6. Mayjen TNI Suko Pranoto dari Danpuspenerbad menjadi Pangdam XVI/Pattimura
7. Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko dari Pangdam V/Brawijaya menjadi Aster Panglima TNI
8. Mayjen TNI Arif Rahman dari Gubernur Akmil menjadi Pangdam V/Brawijaya
Peringatan HUT ke-72 TNI (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Peringatan HUT ke-72 TNI (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Berikut rotasi di lingkungan TNI AL.
1. Lakdsa TNI Darwanto dari Pangarmatim menjadi Dankodiklatal
2. Laksma Didi Setiyono dari Kadisopslatal menjadi Pangarmatim
Sukhoi di Peringatan HUT ke-72 TNI (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sukhoi di Peringatan HUT ke-72 TNI (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Kemudian, rotasi di lingkungan TNI AU sebagai berikut.
1. Marsda Yuyu Sutisna dari Pangkohanudnas menjadi Wakasau
kumparan mencoba menghubungi Kapuspen TNI Mayjen TNI Wuryanto untuk mengonfirmasi rotasi ini, tapi sampai saat ini belum ada jawaban.