Dari Ritualitas hingga Aktivitas Ringan yang Cocok saat Kamu Puasa

Aksara kumparan
Kami menyeleksi user story terbaik setiap hari. Ayo buat story terbaikmu di kumparan!
Konten dari Pengguna
17 Mei 2018 8:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Aksara kumparan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
#UserStory pilihan hari ini. (Foto: Bagus Permadi)
zoom-in-whitePerbesar
#UserStory pilihan hari ini. (Foto: Bagus Permadi)
ADVERTISEMENT
Selamat menjalankan ibadah puasa buat seluruh pembaca kumparan. Semoga puasanya lancar, serta segala amalan yang dikerjakan menjadi berkah.
ADVERTISEMENT
Setiap orang punya kebiasaan tersendiri dalam menyambut bulan yang suci ini. Ada banyak hal yang dipersiapkan, seperti dua user story yang telah Aksara pilih ini.
1. Puasa di Antara Historisitas dan Ritualitas (Syahirul Alim)
Bagi umat Muslim, puasa yang diwajibkan setiap bulan Ramadan tidak sekadar sebuah ritualitas ibadah yang dimaknai dengan menahan diri dari aktivitas makan, minum di siang hari, berbicara yang tidak perlu, atau aktivitas lainnya yang dapat merusak nilai puasa itu sendiri. Secara keseluruhan, puasa adalah upaya sungguh-sungguh (jihad) dalam hal mengendalikan bahkan memerangi hawa nafsu.
Selain di bulan Ramadan, hampir setiap manusia tanpa sadar menjadi budak, bertekuk lutut dan menghambakan diri kepada hawa nafsunya sendiri. Itulah kenapa, secara historis, aktivitas puasa justru adalah tradisi “menahan diri” yang hadir dalam sepanjang realitas sejarah kemanusiaan, dibawa dan diperkenalkan para nabi kepada umatnya, bertujuan mengekang dan mengendalikan segala hasrat keinginan yang berasal dari nafsunya sendiri.
ADVERTISEMENT
2. Aktivitas Ringan yang Cocok Dilakukan ketika Berpuasa (Melany Razita)
Puasa merupakan salah satu ibadah yang biasanya dilakukan oleh umat Muslim selama bulan Ramadhan. Selama berpuasa, kita tidak boleh makan dan minum pada waktu tertentu. Bagi mereka yang suka berolahraga, mungkin akan sedikit kesulitan, karena tidak mungkin berolahraga pada saat tubuh sedang berpuasa.
Ada beberapa aktivitas ringan yang tetap bisa kamu lakukan selama berpuasa, seperti berbelanja, berjalan, hingga berkebun. Jadi, ibadah tetap berjalan, kesehatan tubuhmu pun tetap terjaga.