Kerja Praktek Mahasiswa Semester 6 Teknik Informatika Universitas Pamulang

Alif Ahmadi Ikhsan
Mahasisa Teknik Informatika Universitas Pamulang
Konten dari Pengguna
29 Juli 2022 22:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Alif Ahmadi Ikhsan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Mahasiswa Universitas Pamulang Melakukan Kerja Praktek

ADVERTISEMENT
Depok, (Jum'at, 29 Juli 2022).- Mahasiswa semester 6 prodi Teknik Informatika Universitas Pamulang melaksanakan kegiatan Kerja Praktek di MTs. Assa’adah Tajurhalang Bogor dengan tema Rancang Bangun Aplikasi Sistem Pembayaran Spp Berbasis Web Di Mts Assa’adah . Kegiatan tersebut dilaksanakan Tanggal 11-13 Juli 2022. Kegiatan kerja praktek atau biasa yang disebut dengan KP dilakukan untuk memenuhi salah satu mata kuliah pada program Strata 1 Teknik Informatika Universitas Pamulang.
Mahasiswa UNPAM melakukan Kerja Praktek di MTs Assa'adah, Tajur Halang, Bogor. (Sumber : Galeri Pribadi Alif Ahmadi Ikhsan
Kegiatan ini dilaksanakan oleh kelompok mahasiswa yang terdiri dari Safrudin (Ketua Kelompok), Alif Ahmadi Ikhsan, dan Sury Fathiya Hanifa.
ADVERTISEMENT
Kegiatan Kerja Praktek ini bertujuan memberikan solusi administrasi kepada MTs. Assa’adah dalam mengelola data terkait dengan sumbangan pembinaan pendidikan atau yang biasa disebut dengan SPP, dengan harapan dengan adanya perancangan aplikasi ini dapat membantu MTs. Assa’adah agar menjadi lembaga pendidikan yang lebih baik lagi kedepannya dengan menerapkan digitalisasi pada pendidikan.
MTs. Assa’adah berdiri di bawah Yayasan Assa’adah yang didirikan pada tahun 1993. Kemudian sesuai dengan tujuan pengembangan Yayasan dan tuntutan dari warga masyarakat yang membutuhkan adanya pendidikan Formal keagamaan maka di tahun 1993 didirikanlah MTs. Assa’adah Tajurhalang sesuai Surat Keputusan Kepala Bidang Pergurus Departemen Agama Kabupaten Bogor Nomor: D W.i/MTs/387/1994 tertanggal 17/10/1994 dan Statistik Madarasah Nomor: 121.2 32.01.0222. (Sumber : https://mtssassaadah.sch.id/)
Mahasiswa UNPAM melakukan diskusi mengenai Kerja Praktek yang akan dilakukan di MTs Assa'adah (Sumber : Galeri Pribadi Alif Ahmadi Ikhsan)
Perkembangan dan perjalanan MTs Assa’adah Tajurhalang dari tahun ke tahun terus mengalami peningkatan yang signifikan yang tetap terus berupaya mengevaluasi dan meningkatan sumber daya manusia (SDM) dan sarana dan prasarana.
ADVERTISEMENT
Dalam perancangan aplikasi ini kelompok mahasiswa KP menggunakan teknologi berbasis HTML, CSS, dan Bahasa pemrograman PHP dengan model Unified Modelling Language atau biasa disebut UML. Kemudian aplikasi didemonstrasikan terlebih dahulu sebelum akhirnya aplikasi dirilis untuk dapat digunakan oleh staff tata usaha yang ada di MTs. Assa’adah.
Semoga kegiatan kerja praktek ini dapat memberikan manfaat tak hanya kepada kelompok mahasiswa yang melaksanakan kegiatan tetapi juga kepada MTs. Assa’adah sendiri dan umumnya kepada semua pihak yang terlibat.