news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Jaga Solidaritas, TNI-Polri Bagi Ratusan Takjil Gratis

Konten Media Partner
2 Juni 2019 1:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota Bhayangkari tengah membagikan takjil gratis kepada warga (Foto: ambonnesia)
zoom-in-whitePerbesar
Anggota Bhayangkari tengah membagikan takjil gratis kepada warga (Foto: ambonnesia)
ADVERTISEMENT
Ambonesia.com-Ambon,-Bintara Tamtama Satu Rasa Maluku (Batara Maluku) dari angkatan 97-98 membagikan takjil untuk warga Muslim di Ambon. Sejumlah anggota Bhayangkari maupun Persit pun ikut terlibat dalam kegiatan tersebut.
ADVERTISEMENT
Bagi-bagi takjil ini digelar di sejumlah lokasi di Ambon. Ketua Batara Maluku, Lettu Wahab Tuahena mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama. Selain itu, untuk memperkuat solidaritas dan sinergitas TNI/Polri yang yang tergabung dalam Batara Mauku.
"Ini merupakan program dari Batara Maluku. Memang di beberapa tempat biasanya terjadi perkelahian antara polisi dan TNI, sehingga kami bentuk Batara Maluku dengan tujuan untuk sinergitas di wilayah Maluku, untuk sama-sama kita jaga wilaya Maluku semoga damai selalu," kata Ketua Batara Maluku, Lettu Wahab Tuahena, Sabtu (1/6).
Kegiatan tersebut merupakan yang kedua kali setelah sebelumnya Batara Maluku membagikan bingkisan Natal 2018 di Halong, Kecamatan Baguala. Pembagian takjil dan bingkisan akan dijadikan kegiatan tahunan saat hari besar keagamaan.
ADVERTISEMENT
"Batara Maluku ini terbentuk saat kegiatan di Halong tanggal 27 November 2018 lalu. Ada TNI AD, AL, AU dan Polri, semua menyatu," jelasnya.
Wahab juga berharap, apa yang dilakukan ini bisa menjadi contoh bagi angkatan lain baik Bintara maupun Tamtama. "Mungkin kami pesan kepada adik-adik kami dari TNI atau Polri. Semoga mereka bisa seperti kami juga," tuturnya. (Mona)