"Kami Jadi Gubernur dan Wagub Bukan Bagi Pemilih Anies-Sandi Saja"

16 Oktober 2017 20:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anies Baswedan memberikan pidato. (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Anies Baswedan memberikan pidato. (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan pidato politiknya usai menggelar serah terima jabatan di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Anies mengajak seluruh warga Jakarta untuk bersatu pascaperpecahan yang terjadi dalam Pilgub DKI Jakarta lalu.
ADVERTISEMENT
"Hari ini, saya dan Bang Sandi dilantik menjadi gubernur dan wakil gubernur. Bukan bagi para pemilih kami saja tapi bagi seluruh warga Jakarta. Kini saatnya bergandengan dalam saudara, dalam satu rumah untuk memajukan kota Jakarta," kata Anies saat menyampaikan pidatonya, Senin (16/10).
Ia pun mengajak seluruh warga DKI, baik yang memilihnya atau tidak untuk kembali bersatu dan melekatkan kembali ikatan yang sempat tercerai.
"Kasih sayang akan menciptakan persatuan. Ikatan yang sempat tercerai, mari kita ikat kembali. Rajut kembali. Kumpulkan energi untuk membangun kota ini bersama-sama," tuturnya.
Anies menyebut mulai hari ini, lembaran baru bagi Jakarta sudah dibuka. Niat lurus dan ikhtiar gotong royong dalam makna sesungguhnya telah terjawab. Dan, suara warga DKI Jakarta pun telah menang.
ADVERTISEMENT
"Yaitu satu rasa yang sama, keadilan bagi semua. Hari ini amanat besar telah diletakkan di pundak kami berdua, yang harus dipertanggungjawabkan di dunia dan akherat," ujarnya.
Ia menegaskan pembangunan sebuah negara dan kota bukan hanya untuk satu orang atau satu golongan. Anies menjamin bahwa pembangunan di Jakarta tidak berdasarkan kepentingan segelintir individu.
"Pengelolaan ini tidak boleh kepentingan satu perhimpunan, satu golongan, satu korporasi tapi untuk warga Jakarta," ujarnya.
Anies berpidato dalam pesta rakyat yang digelar di halaman Gedung Balai Kota. Sebuah panggung dibangun di halaman tersebut. Masyarakat yang hendak ingin melihat gubernur baru sudah memenuhi Balai Kota sejak sore. Berbagai hiburan pun digelar untuk menghibur masyarakat yang hadir.
ADVERTISEMENT
Sebelum pesta rakyat digelar, terlebih dahulu dilaksanakan sertijab antara Plh Gubernur DKI Jakarta Saefullah dan Anies Baswedan serta Sandiaga Uno.