Proses Pembelajaran Jarak Jauh

Asurah asiah
SDN Inpres Risa 1 Woha SMP Negeri 5 Woha SMA Negeri 1 Woha Mahasiswa universitas muhammadiyah malang
Konten dari Pengguna
1 Juli 2022 21:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Asurah asiah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
foto by Asurah
zoom-in-whitePerbesar
foto by Asurah
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada awal tahun lalu, dunia mulai digegerkan dengan adanya virus yang melanda di berbagai negara yang di mana virus yang berasal dari negara cina yang kemudian menyebar hingga ke beberapa negara. Indonesia adalah salah satu negara yang terserang virus itu pada Maret tahun lalu yang di mana semua aktivitas dibatasi guna untuk menghindari penyebaran virus, virus ini juga memiliki dampak buruk bagi masyarakat maupun pelajar, banyak masyarakat yang sulit mencari pekerjaan karena adanya aturan harus tetap diam di rumah selama masa pandemi. Dampak bagi siswa sendiri yaitu siswa harus melakukan proses belajar di rumah dan siswa dilarang untuk melakukan pembelajaran langsung di dalam kelas, sebagian siswa tentunya merasa kesulitan dalam melakukan pembelajaran jarak jauh namun ada juga anak yang merasa senang karena pembelajaran dilakukan di rumah.
ADVERTISEMENT
Kini dilakukan pembelajaran jarak jauh bagi siswa yang di mana proses pembelajaran tentunya memerlukan beberapa media dan aplikasi yang menunjang berjalannya pembelajaran jarak jauh dengan baik, dengan adanya pembelajaran jarak jauh ini memungkinkan terjadinya pembelajaran yang tidak efektif. Ada beberapa masalah yang dihapi oleh siswa saat pembelajaran jarak jauh sendiri biasanya lebih banyak bermasalah pada jaringan setiap siswa yang terkadang tidak stabil atau bahkan ada siswa yang di desanya tidak memiliki sinyal sama sekali, sala satu masalah yang juga sering dijumpai yaitu masalah di mana ada banyak anak yang belum tentu memperhatikan penjelasan guru selama pembelajaran.
Banyak siswa yang mengeluh tidak dapat memahami pembelajaran selama kelas jarak jauh berlangsung disebabkan kebanyakan guru hanya akan memberikan tugas kepada siswa dan sedikit menjelaskan materi. Proses pembelajaran dalam jaringan merupakan cara melakukan pembelajaran tanpa tatap muka secara langsung antara guru dan siswa namun dapat dilakukan melalui aplikasi tatap muka yang menggunakan jaringan internet. Pendidikan sendiri harus bisa memastikan kegiatan belajar dan pembelajaran tetap berjalan dengan baik meskipun siswa berada di rumah.
ADVERTISEMENT
Sebagai pendidik sering kali hanya meninggalkan tugas untuk di kerjakan siswa kemudian melanjutkan kegiatan lain tanpa menjelaskan materi kepada siswa yang membuat siswa hanya mengerjakan tugas yang kemudian dilihat di media masa ataupun menyontek milik temannya yang menjadikan siswa malas dan tidak mau belajar.
Untuk mengatasi semua masalah belajar dan pembelajaran jarak jauh tentunya pendidik harus bisa menghidupkan suasana kelas seperti mengajak siswa untuk aktif serta memberikan pendapat tentang pembelajaran yang seperti apa yang diinginkannya, pendidik harus pintar dalam mendorong keinginan belajar pada siswa juga mendorong siswa untuk bisa bekerja sama dengan membentuk sebuah kelompok belajar.
Penggunaan Teknologi dalam Kelas yaitu dalam proses pembelajaran jarak jauh pastinya harus pintar dalam memanfaatkan teknologi dengan baik, untuk proses pembelajaran jarak jauh dapat menggunakan berbagai aplikasi yang bisa melakukan pembelajaran jarak jauh dengan mudah sehingga proses pembelajaran jarak jauh lebih interaktif ketika teknologi digunakan karena peserta didik dapat terlibat secara langsung dalam penyampaian materi pembelajaran serta ikut aktif dalam bertanya dan menjawab pertanyaan yang diajukan guru.
ADVERTISEMENT