326 Pemilih Pindah ‘Nyoblos’ di Kabupaten Bangka

Konten Media Partner
18 Februari 2019 21:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Ilustrasi.(net)
SUNGAILIAT, babelhits.com -- Komisi Pemiluhan Umum (KPU) Kabupaten Bangka, menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan tahap II (DPTHP-II), Model A.4.4-KPU, Senin (18/2/2019).
ADVERTISEMENT
KPU Kabupaten Bangka mencatat ada 326 pemilih tambahan yang masuk ke Kabupaten Bangka, terdiri dari 229 pemilih laki-laki dan 97 pemilih perempuan.
Berdasarkan data yang diterima babelhits.com, pemilih masuk atau akan mengunakan hak pilihnya di Kabupaten Bangka terbanyak di Kecamatan Sungailiat yang mencapai 172 orang. Disusul Kecamatan Merawang sebanyak 143 orang. Lalu Belinyu 4 orang, Pemali dan Puding Besar masing-masing 3 orang, terakhir Kecamatan Mendo Barat hanya satu orang. Sementara, dua kecamatan lainnya tidak ada penambahan, yakni Kecamatan Bakam dan Kecamatan Riau Silip.
Sementara itu, jumlah pemilih keluar atau menggunakan hak pilihnya di tempat lain (diluar Kabupaten Bangka) berjumlah 209 orang, terdiri dari Kecamatan Sungailiat 59 orang, Belinyu 52 orang, Pemali 28, Mendo Barat 26, Puding Besar 21, Merawang 10, Riau Silip 7, dan kecamatan Bakam ada 6 orang. Dari jumlah tersebut, pemilih laki-laki berjumlah 121 orang, sisanya 88 orang adalah pemilih perempuan.
ADVERTISEMENT
Berdasarakan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan tahap II (DPTHP-II), Model A.4.4-KPU, jumlah pemilih menjadi 206.850 orang, atau bertambah 117 orang setelah adanya perubahan terkait jumlah pemilih masuk dan keluar.
Pemilih terbanyak di Sungailiat sebanyak 56.974, kemudian Belinyu 32.244, Mendo Barat 31.441, Pemali 21.713, Merawang 20.611, Riau Silip 18.524, Puding Besar 12.856 dan Bakam sebanyak 12.487 mata pilih.
Sebelumnya, total jumlah Daftar Pemilih Tetap tahap dua adalah 206.733 mata pilih. Dimana pemilih terbanyak ada di kecamatan Sungailiat sebesar 56.861 mata pilih, disusul Belinyu 32.292 orang, Mendo Barat 31.466, Pemali 21.738, Merawang 20.478, Riau Silip 18.531, Puding Besar 12.874 dan kecamatan Bakam 12.493 mata pilih.
Kabupaten Bangka sendiri, memiliki jumlah TPS sebanyak 872, tersebar di 81 desa atau kelurahan. TPS terbanyak di kota Sungailiat yakni 238 TPS, Belinyu 149 TPS, Mendo Barat 139, Pemali 85, Merawang 79, Riau Silip 72, Bakam 56, dan Puding Besar 54 TPS.
ADVERTISEMENT
Pada pemilihan kepala daerah (Pilbup) Bangka tanggal 27 Juni 2018, KPU menetapkan jumlah pemilih tetap sebanyak 200.251 orang, dengan pemilih laki-laki sebanyak 102.551 dan jumlah pemilih perempuan sebanyak 97.700 orang, atau bertambah 6.599 mata pilih. (*)
Penulis: tim babelhits