Antisipasi Terorisme, Kapolres Basel Perkuat Jaringan Intelijen dan Peran Bhabin

Konten Media Partner
10 Februari 2021 20:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto.
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto.
ADVERTISEMENT
Polres Bangka Selatan akan memperkuat jaringan intelijen dan peran Bhabinkamtibmas untuk antisipasi adanya jaringan terorisme di wilayah hukumnya. Hal ini dilakukan pasca penangkapan dua orang terduga teroris di Bangka Belitung oleh Tim Densus 88 dan Polda Bangka Belitung pada beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto mengatakan, saat ini masalah terorisme jadi prioritas utama untuk pencegahan dan penanganan jaringan terorisme di Bangka Selatan.
"Yang utama deteksi dini, kita perkuat jaringan intelijen dan peran Bhabinkamtibmas. Selain itu kita tetap berkoordinasi dan bersinergi dengan TNI dalam memerangi terorisme," kata AKBP Agus, Rabu (10/2/2021).
Selain itu, pihaknya juga memperkuat pengamanan di objek vital di wilayah Kota Toboali.
"Mulai dari setiap tempat ibadah, pasar termasuk Mako Polres Basel hingga keamanan personil kita," imbuhnya.
Selain itu, Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat Bangka Selatan untuk melaporkan jika ada perkumpulan-perkumpulan yang mencurigakan di lingkungannya.
"Segera laporkan kepada aparat TNI dan Polri jika ada kegiatan-kegiatan yang mencurigakan seperti perkumpulan orang asing di suatu lingkungan tempat tinggal ataupun adanya pelatihan-pelatihan perang oleh organisasi yang mencurigakan," tukas AKBP Agus.
ADVERTISEMENT