BI Babel Siapkan Rp 1.6 T Untuk Lebaran 2019

Konten Media Partner
21 Mei 2019 20:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kantor Perwakilan BI Cabang Babel. (Ist)
zoom-in-whitePerbesar
Kantor Perwakilan BI Cabang Babel. (Ist)
ADVERTISEMENT
Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPW BI) Cabang Bangka Belitung, menyediakan layanan penukaran uang menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 H. Berbagai pecehan uang telah di ediakan oleh Bank Indonesia Cabang Bangka Belitung (Babel).
ADVERTISEMENT
Menurut  Kepala Tim SP PUR dan SLA Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bangka Belitung (Babel) Edhi Rahmanto Hidayat, pihaknya juga bekerjasama dengan 23 bank yang ada di Bangka Belitung, dengan jumlah kantor bank yang melayani sebanyak 57 kantor.
"Untuk persiapan lebaran, kita Bank Indonesia cabang Bangka Belitung, menyiapkan uang sebesar Rp 1,650 triliun," ungkap Edhi Rahmanto Hidayat, Selasa (21/05/2019).
Selain itu, untuk penukaran pecahan uang pihaknya fokus pada  pecahan uang 20 ribu rupiah ke bawah.
"Seperti pecahan uang Rp 20 ribu yang telah disiapkan sebanyak Rp 27 miliar, pecahan Rp10 ribu sebesar Rp 22 miliar, pecahan Rp 5 ribu sebanyak Rp 18,75 miliar, pecahan Rp 2 ribu Rp 4,8 miliar dan pecahan Rp 1000  sebanyak Rp 810 juta," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, pihak BI juga melayani penukaran uang di  85 titik terbesar di Babel serta kas keliling yang telah di sediakan untuk melayani penukaran uang.
"Kas keliling tersebut untuk di Kota Pangkalpinang, ada di 14 titik keramaian diantaranya, Pasar Pagi, Pasar Trem, di BTC, ada di Pangkalbalam, Bandara Depati Amir, di Pemprov,  Pemkot, di Alun-alun Taman Merdeka (ATM) Bhaypark dan banyak lagi," kata Edhi.
"Tidak hanya itu, masyarakat juga bisa langsung  menukarkan uang di bank-bank setiap Kabupaten yang ada di Bangka Belitung," tukas Edhi