Cuaca Ekstrim, Kapolres Bangka Selatan Imbau Nelayan Waspada

Konten Media Partner
20 Oktober 2020 18:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto
ADVERTISEMENT
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto meminta para nelayan di Kabupaten Bangka Selatan untuk selalu mewaspadai cuaca ekstrim ketika hendak berangkat melaut.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut dikatakannya penting untuk dilakukan agar mengurangi risiko kecelakaan di laut.
"Cuaca pada musim ini masih sering berubah secara mendadak, seperti angin kencang datang tiba-tiba yang berpotensi menimbulkan gelombang tinggi atau badai," ungkap AKBP Agus, Selasa (20/10/2020).
Ditambah kapolres peristiwa hilangnya seorang nelayan di perairan Tanjung Sangkar pada pekan lalu yang ditemukan meninggal dunia oleh tim pencari.
"Oleh karena itu kita mengimbau agar para nelayan lebih berhati-hati dalam melaut, mengingat beberapa waktu lalu ada satu nelayan hilang karena di hantam badai," tuturnya.
Menurutnya, sebagai upaya antisipasi kecelakaan laut, para nelayan diwajibkan untuk memantau perkembangan cuaca dari update cuaca di situs BMKG sebagai panduan untuk melaut.
"Selain itu juga diwajibkan untuk selalu membekali diri dengan berbagai peralatan keselamatan melaut seperti pelampung, alat komunikasi dan perbekalan pendukung lainnya," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya mengingatkan nelayan untuk mewaspadai cuaca ekstrim, Kapolres juga meminta para nelayan jika menemukan adanya dugaan pelanggaran diharapkan segera menghubungi petugas agar bisa ditindaklanjuti dengan cepat.