Jalani Perawatan 19 Hari, Sekretaris Satgas COVID-19 Babel Dinyatakan Sembuh

Konten Media Partner
20 September 2020 15:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19, Mikron Antariksa
zoom-in-whitePerbesar
Sekretaris Satgas Penanganan COVID-19, Mikron Antariksa
ADVERTISEMENT
Setelah menjalani isolasi dan perawatan selama 19 hari di Wisma Karantina Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan COVID-19 Babel, Mikron Antariksa, dinyatakan sembuh dari Corona.
ADVERTISEMENT
Kepada awak media Mikron Antariksa mengaku memang sudah dinyatakan sembuh oleh Dinkes Bangka Belitung berdasarkan hasil swab PCR.
"Alhamdulillah sudah dinyatakan sembuh oleh Dinkes Babel," kata Mikron Antariksa.
Kendati sudah dinyatakan sembuh dari COVID-19, Mikron mengaku belum bisa beraktivitas seperti biasa dalam menjalankan tugas sehari-hari.
"Tapi harus istirahat dulu, belum bisa beraktivitas secara normal, supaya benar-benar bisa pulih kembali," imbuh Mikron.
Menurutnya dalam menanggulangi dan menghadapi pandemi COVID-19 ini, lima unsur harus saling bahu membahu serta mendukung setiap upaya yang dilaksanakan dalam memutuskan penyebaran mata rantai COVID-19.
"Pemerintah, masyarakat, dunia usaha, media, perguruan tinggi harus bersikap sama dalam menyikapi hal ini, harus ada gerakan bersama dalam melawan COVID-19," terangnya.
ADVERTISEMENT
"Masyarakat juga harus meningkatkan dan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) seperti 3M, mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak serta berprilaku hidup bersih dan sehat (PHBS)," tukasnya.