Kue Bolu Koju 'Raksasa' Masuk Rekor MURI

Konten Media Partner
1 September 2019 13:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kue bolu raksasa, pecahkan rekor muri menyambut 1 muharam di Bangka.
zoom-in-whitePerbesar
Kue bolu raksasa, pecahkan rekor muri menyambut 1 muharam di Bangka.
ADVERTISEMENT
Perayaan menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1441 H, menjadi tahun bersejarah bagi masyarakat Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung.
ADVERTISEMENT
Hal ini lantaran kue Bolu Kujo yang setiap tahun harus ditampilkan dalam perayaan tersebut, masuk dalam rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan ukuran raksasa.
"Ini sepertinya tidak hanya pertama di Indonesia, tapi di dunia sebab tidak ada Bulo Kujo selain di tanah Indonesia ini, apalagi di negara lainnya di dunia," kata Senior Manager MURI, Awan Rahargo di Sungailiat, Minggu (1/10/2019) pagi.
"Bolu Kujo ini melebihi rekor Martabak Raksasa yang sebelumnya hanya berdiameter 204 cm, Bolu Kujo ini berdiameter 275 cm dengan ketebalan 5 cm dibuat oleh 20 orang masyarakat Kelurahan Kenanga," ujarnya.
Sejumlah stakeholder turut hadir dalam momen pemecahan rekor muri kue bolu raksasa.
Diakuinya Bolu Kujo ini juga masuk dalam kategori MURI sesuai dengan semangat MURI, yakni kebersamaan dan kekompakan masyarakat menggelorakan semangat nasional.
ADVERTISEMENT
Dan sebagai tim verifikasi MURI, sangat bangga bisa hadir dan mencatat prestasi kriteria terbesar yakni Bolu Kujo terbesar di Indonesia dan di dunia yang dibuat warga Kelurahan Kenanga dan PKK Pemkab Bangka.
Apalagi kue Bolu Kujo ini sudah mengangkat khasanah Indonesia dalam hal pembuatan kuliner yakni Kue Bolu Kujo dengan dimensi terbesar.
"Kami ucapkan selamat kepada masyarakat Kelurahan Kenanga, semoga bisa terus melestarikan khasanah khas negeri Indonesia ini," tukasnya.