Lagi, Dua Balita di Bangka Selatan Terserang DBD

Konten Media Partner
3 September 2020 11:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi nyamuk. Foto: Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi nyamuk. Foto: Kumparan
ADVERTISEMENT
Demam Berdarah Dengue (DBD) kembali menambah angka kasus orang yang terkena virus mematikan yang di bawa nyamuk betina aedes aegypti di Kabupaten Bangka Selatan.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi yang dihimpun, RSUD Bangka Selatan saat ini sedang merawat dua orang balita asal Desa Celagen, Kecamatan Kepulauan Pongok, Kabupaten Bangka Selatan, Kamis (3/9/2020).
Kepala RSUD Bangka Selatan, drAgus Pranawa, membenarkan pihaknya sedang merawat dua pasien balita berumur empat tahun mengidap DBD dari desa Celagen.
"Ada dua balita yang dirawat dari Desa Celagen, keduanya anak umur 4 tahun," sebutnya saat dikonfirmasi, Rabu (2/9/2020) sore.
Dirinya menambahkan, hingga saat ini, setidaknya sudah ada sembilan anak dari desa Celagen yang dirawat di RSUD Basel karena menderita DBD.
"Sejak bulan Juli lalu sampai hari ini, sudah ada 9 kasus DBD dari desa Celagen yang dirawat di RSUD Basel," ungkap dr. Agus.
ADVERTISEMENT
Terpisah, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Bangka Selatan, Didi Novri mengatakan pihaknya akan melakukan pengasapan atau fogging di Desa Celagen.
"Tadi pagi kita sudah kirim empat mesin fogging ke Desa Celagen, besok dipastikan mulai dilakukan pengasapan," tukas Didi.