MUI Babel Akan Keluarkan Imbauan Soal Ucapan Salam Semua Agama

Konten Media Partner
13 November 2019 14:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua MUI Bangka Belitung, DR Zayadi. (Dok)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua MUI Bangka Belitung, DR Zayadi. (Dok)
ADVERTISEMENT
Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bangka Belitung dalam waktu dekat akan segera menggelar rapat, dalam menyikapi imbauan yang telah dikeluarkan MUI Jatim terlebih dahulu soal imbauan kepada kepala daerah untuk tidak mengucapkan salam semua agama dalam setiap momen pertemuan.
ADVERTISEMENT
Ketua MUI Bangka Belitung, Zayadi mengaku sepakat dengan yang disampaikan oleh MUI Jatim.
"Kalau kami untuk rapat di MUI Babel belum ada rapat tentang itu, tetapi saya pribadi menyetujui tentang itu karena sesuai dengan ajaran agama islam seperti itu," ujarnya, Rabu (13/19) saat dihubungi Babelhits.
Imbauan ini penting dilakukan, karena Zayadi menilai banyak kepala daerah di Bangka Belitung mengucapkan salam seluruh agama.
"Hampir rata-rata kepala daerah ucapkan salam seluruh agama, sekalipun saya tidak pernah mengucapkan salam seluruh agama," kata Zayadi.
Lebih lanjut, Zayadi mengatakan dari hasil rapat tersebutlah pihaknya akan mengeluarkan imbauan kepada seluruh kepala daerah di Provinsi Bangka Belitung untuk tidak menggunakan seluruh salam agama.
"Tinggal kita pelan-pelan bagaimana cara menyosialisasikannya agar imbauan ini tidak menimbulkan gaduh di masyarakat terkait toleransi dan sebagaimananya," tutur Zayadi.
ADVERTISEMENT
Disinggung terkait toleransi beragama, Zayadi menuturkan hal tersebut tidak mengganggu karena toleransi umat beragama ada batas-batasnya, ritual ibadah tidak boleh dalam akidah.
"Tetapi bermuamalah silakan tidak ada masalah. Tergantung kita menyikapinya saja. Kita minta jangan ada provokasi diantara masyarakat kita terkait hal ini," tukasnya.