Ibu Hamil Makan Duku, Boleh Apa Tidak?

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
Konten dari Pengguna
8 Januari 2019 12:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ibu Hamil Makan Duku, Boleh Apa Tidak?
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Duku merupakan buah yang mudah untuk dicari, apalagi waktu musim buah duku. Kebanyakan orang sangat sangat doyan dengan buah duku, tidak heran ibu hamil sekalipun suka mengonsumsinya, tapi apakah buah duku aman untuk ibu hamil? Apakah kandungan gizinya tidak berbahaya untuk calon bayi?
ADVERTISEMENT
Nah di sini saya ingin menuliskan berdasarkan pengalaman saya mengenai buah duku. Waktu hamil Baby Amirah pada saat itu buah duku lagi musim, di mana-mana ada yang jual duku, kebetulan suami saya sangat suka duku. Jadi setelah dia pulang kerja, ia selalu bawa buah duku.
Ya namanya ibu hamil ya Moms, lihat buah rasanya pengen, apalagi saya cuman mau makan buah, langsung saya makan dukunya sekitar hampir 20 buah. Tiba-tiba 2 hari kemudian ulu hati saya sangat sakit. Karena sangat sakit, langsung kami periksa sekaligus cek rutin kehamilan setiap bulannya.
Jadi saat periksa, saya tanyakan perihal kenapa ulu hati saya sakit. Rupanya maag saya kambuh, dan disarankan saya jangan makan pedas serta buah-buahan yang memungkinkan membuat maag kambuh. Jadi saat itu saya takut makan buah duku, tetapi dokter juga mengizinkan makan buah duku asal jangan berlebihan, begitu juga makanan yang pedas. Nah jadi Moms, buah duku sebenarnya tidak berbahaya untuk ibu hamil, berikut hal yang Moms harus perhatikan ketika hendak makan buah duku ya:
ADVERTISEMENT
Di dalam buah duku sebenarnya terkandung gizi yang sangat baik untuk ibu hamil, mulai dari karbohidrat, protein, kalsium, fosfor, tiamin, vitamin, dan niacin. Protein sangat dibutuhkan oleh calon bayi untuk pertumbuhannya di dalam kandungan, jadi buah duku sebenarnya masih bermanfaat bagi bumil.
Semoga bermanfaat
By: Nurhakiki ritonga
Copyright by Babyologist