Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Mengajarkan Membuang Sampah Pada Tempatnya Sejak Dini
17 Mei 2019 13:45 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebel ya moms kalau melihat banyak sampah berserakan, dan kadang banyak orang dengan seenaknya saja buang sampah dimana-mana. Menurut saya, buang sampah pada tempatnya itu harus diajarkan sejak anak masih kecil. Kita harus tanamkan ke anak kita perilaku yang baik, agar terbiasa sampai dia besar nanti.
ADVERTISEMENT
Dari usia 14 bulan baby R sudah saya ajari buang sampah sendiri. Dimulai dari hal yang sederhana yaitu buang sampah pospaknya sendiri. Jadi setelah saya gantiin dia popok, nah kalau lagi pakai pospak, setelah digulung rapi saya kasi ke dia, tapi hanya ganti karena pipis saja. Tuntun sampai ke tempat sampah. Saya punya tempat sampah khusus pospaknya di depan kamar. Bicara sama anak, "yuk sayang, popoknya kita buang ke tempat sampa, ini namanya tempat sampah, cemplungin yuk popoknya ke dalam sini". Untuk pertama bayi masih bingung ya moms. Moms ajarkan dulu caranya, lalu gantian ke bayi moms. Lama-lama dia akan mencontoh. Beri apresiasi, seperti tepuk tangan dengan semangat, "yeey anak bunda bisa".
ADVERTISEMENT
Saat usia baby R 16 bulan, kalau ganti pospak, dia langsung ambil sendiri pospaknya, lalu jalan kedepan pintu kamar minta bukain pintu, dan dia buang sendiri. Senyum-senyum dan tepuk tangan karena dia sudah bisa. Selanjutnya kita tinggal mengajarkan yang mana benda yang harus dibuang mana yang tidak, seperti kertas, tissue, dll.