Konten dari Pengguna

Doa Turun Hujan Arab, Latin, dan Artinya menurut Ajaran Islam

Bacaan Doa
Akun yang khusus membahas tentang doa-doa Islami
30 November 2024 17:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Bacaan Doa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Doa Turun Hujan Arab. Sumber: Unsplash/Anna Atkins
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Doa Turun Hujan Arab. Sumber: Unsplash/Anna Atkins
ADVERTISEMENT
Hujan dalam ajaran Islam merupakan nikmat dari Allah Swt. Ajaran tersebut membuat umat muslim perlu mengucap syukur dan memanjatkan doa saat hujan. Oleh karena itu, bacaan doa turun hujan Arab, Latin, dan artinya menjadi pengetahuan yang penting.
ADVERTISEMENT
Pengetahuan tentang bacaan doa ketika turun hujan merupakan sarana bagi umat muslim untuk memohon kebaikan kepada Allah Swt. Hal itu dapat terlihat dari arti doa turun hujan yang memuat permintaan tentang aliran air yang bermanfaat.

Bacaan Doa Turun Hujan Arab, Latin, serta Artinya

Ilustrasi Doa Turun Hujan Arab. Sumber: Unsplash/Kristaps Grundsteins
Doa merupakan pemeluk agama Islam untuk memohon, meminta, dan memuji kepada Allah Swt. Islam sebagai agama yang membawa rahmat pun mengajarkan berbagai macam bacaan doa kepada pemeluknya.
Salah satu contoh adalah doa turun hujan. Doa tersebut terdiri dari banyak macam. Dua di antaranya adalah doa yang berbunyi “Allaahumma hawaalainaa” dan doa yang berbunyi “Allaahumma shayyiban”.
Dikutip dari laman Kementerian Agama Republik Indonesia, kemenag.go.id, berikut adalah dua bacaan doa turun hujan Arab, latin, dan artinya.
ADVERTISEMENT

1. Doa yang Berbunyi “Allaahumma hawaalainaa

Doa turun hujan yang berbunyi “Allaahumma hawaalainaa” dapat dibaca ketika hujan secara deras sehingga membuat diri merasa khawatir terhadap terjadinya banjir. Bacaan doanya, yaitu:
Allaahumma hawaalainaa wa laa ‘alainaa. Allaahumma ‘alal aakaami wal jibaali, waz zhiraabi, wa buthuunil awdiyati, wa manaabitis syajari.

2. Doa yang Berbunyi “Allaahumma shayyiban

Doa yang berbunyi “Allaahumma shayyiban” dapat dibaca ketika turun hujan. Doa tersebut memuat permintaan tentang aliran air yang bermanfaat. Bacaan doanya, yaitu:
Allaahumma shayyiban haniyyaa wa sayyiban naafi‘aa.
ADVERTISEMENT

Landasan tentang Pentingnya Membaca Doa saat Hujan

Ilustrasi Doa Turun Hujan Arab. Sumber: Unsplash/Anik Deb Nath
Setiap anjuran dalam agama Islam selalu mempunyai landasan, demikian pula dengan anjuran membaca doa saat hujan. Menurut ajaran Islam, hujan adalah nikmat dari Allah Swt. Nikmat tersebut membawa manfaat bagi kehidupan di dunia.
Manusia, hewan, dan tumbuhan memperoleh hujan sebagai rezeki sehingga dapat menjalani kehidupan dengan baik. Contohnya adalah memiliki sumber air dan memperoleh cuaca yang sejuk.
Salah satu landasan tentang pentingnya membaca doa saat hujan adalah hadis Rasulullah saw. Dikutip dari buku Amalan Pembuka Rezeki, Priyatna dan Lisdy (2014: 75), salah satu bunyi hadis tentang doa saat hujan, yaitu:
ADVERTISEMENT
Doa turun hujan Arab merupakan pengetahuan penting bagi pemeluk agama Islam. Terlebih lagi, sekarang (30/11), Indonesia mengalami musim hujan. Jadi, umat muslim dapat menambah amal baik dengan membaca doa tersebut. Wallahu a’lam bishawab. (AA)