Hasil Tes CPNS Papua Barat akan Diumumkan 30 Juli 2020

Konten Media Partner
7 Juli 2020 8:35 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerahan candra mata oleh bupati Sorong Selatan kepada Kepala Kantor Badan Kepegawaian Negara Regional XIV Provinsi Papua Barat. Foto: Hermanus Sagisolo
zoom-in-whitePerbesar
Penyerahan candra mata oleh bupati Sorong Selatan kepada Kepala Kantor Badan Kepegawaian Negara Regional XIV Provinsi Papua Barat. Foto: Hermanus Sagisolo
ADVERTISEMENT
Penantian para peserta tes CPNS dari Papua Barat akhirnya menemui titik terang. Pasalnya, hasil tes CPNS Papua Barat akan diumumkan pada 30 Juli 2020 mendatang. Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) Provinsi Papua Barat, Sabar B. Sormin, saat dikonfirmasi awak media di sela-sela kegiatan konsyering Kenaikan Pangkat (KP) se-Provinsi Papua Barat periode Oktober 2020, yang dilaksanakan di Hotel Meratua Sesna, Senin (6/7).
ADVERTISEMENT
"Terkait pengumuman hasil tes CPNS tersebut, BKN dan Pemerintah Provinsi Papua Barat pada tanggal 2 Juli 2020 telah melakukan rapat koordinasi menggunakan teleconference, yang diikuti oleh seluruh bupati dan wakil kota se-Provinsi Papua Barat. Hasil rapat tersebut menyepakati dan menyetujui untuk pengumuman hasil seleksi CPNS-nya diumumkan pada 30 Juli 2020 mendatang," terangnya.
Bupati Sorong Selatan Samsudin Angiluli membuka kegiatan kenaikan pangkat.Foto: Hermanus Sagisolo
Ia menjelaskan, pengumuman hasil seleksi CPNS dimaksud merupakan formasi CPNS tahun 2018, yang baru dilaksanakan pada Mei 2019.
"Terkait formasi CPNS 2018 yang akan diumumkan ini telah diterapkan 20 sampai 80 persen, di mana 80 persen diberikan khusus bagi putra-putri asli Papua dan 20 persen bagi non Papua atau nusantara. Namun tidak menutup kemungkinan non Papuanya lebih banyak. Hal ini karena pada saat tes seleksi tersebut jumlah peserta OAP kurang, dibandingkan dengan jumlah peserta dari non OAP," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, lanjutnya, proses pengumuman hasil seleksi CPNS tersebut tidak dilakukan secara manual, melainkan secara digital, dan akan langsung masuk ke portal BKAD masing-masing.
"Usai diumumkan hasil tes CPNS, 14 hari kemudian barulah CPNS tersebut menerima berkas dan selanjutnya bisa melakukan pengumpulan dokumen atau simultan, pengusulan berkas bisa tuntas paling lama satu bulan," ujarnya.
Bupati Sorong Selatan , bbersama Kepala Kantor Badan Kepegawaian Negara Regional XIV Provinsi Papua barat, perwakilan BKAD Provinsi Papua barat.Foto: Hermanus Sagisolo
Dibeberkannya pula, secara khusus di Provinsi Papua Barat, jumlah peserta CPNS yang akan diumumkan pada 30 Juli 2020 mendatang adalah 6.473 orang, dengan kuota terbanyak dari Kabupaten Pegunungan Arfak. Pengumuman tersebut akan dilakukan secara serentak di seluruh kabupaten/kota se-Papua Barat.
"Sementara karena formasi CPNS 2018-2019 tidak dibuka, khususnya Papua dan Papua Barat, maka formasi CPNS tersebut akan dibuka di tahun 2020, yaitu formasi tahun 2019 akan dipindahkan ke formasi tahun 2020," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Reporter; Hermanus Sagisolo