news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kapolres Harap Pers di Kaimana tetap Menjadi “Pengawas” yang Independen

Konten Media Partner
10 Februari 2021 19:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Kaimana AKBP Iwan P Manurung, SIK saat membagikan masker dalam rangka Hari Pers Nasional ke 75
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Kaimana AKBP Iwan P Manurung, SIK saat membagikan masker dalam rangka Hari Pers Nasional ke 75
ADVERTISEMENT
Kapolres Kaimana AKBP. Iwan P Manurung, SIK mengharapkan kepada insan Pers di Kaimana, untuk tetap mejadi pengawas yang independen dalam melaksanakan tugas kewartawanan. Kapolres juga mengingatkan untuk tetap memberikan informasi yang akurat dan berimbang kepada publik.
ADVERTISEMENT
“Tetaplah menjadi insan Pers yang betul-betul memegang teguh tugas pokok kewartawanan. Mungkin di Negara lain, banyak yang mencari kesalahan orang lain. Wartawan itu untuk memperbaiki dan sebagai pengawas dalam setiap pekerjaan, baik itu di pemerintahan, TNI dan Polri,” tegas Kapolres kepada awak media saat ramah tamah dalam rangka perayaan HPN ke 75 di Kaimana Resto Rabu (10/2).
Kapolres juga mengatakan, sesuai program prioritas Kapolri akan ada pemantapan komunikasi publik. Hal tersebut menurutnya akan menjadi sarana penyampaian informasi ke publik melalui media. Sehingga kedepan Kapolres berharap, tetap terjalin sinergi antara Pers dan Polri.
“Ada program prioritas Kapolri, kalau tidak salah poin ke 13, yakni pemantapan komunikasi publik. Mari kita bersinergi, mari kita sampaikan informasi yang terbaik ke masyarakat,” ujarnya.
ADVERTISEMENT