Konten Media Partner

Tugas Utama Danyon Brimob Menangani Kriminalitas Tingkat Tinggi

9 Desember 2019 19:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Komandan Satuan (DanSat) Brimob Polda Papua Barat Kombes Pol Godhelp C Mansnembra bersama Danyon B Pelopor Sat Brimob Papua Barat, foto : Ana
zoom-in-whitePerbesar
Komandan Satuan (DanSat) Brimob Polda Papua Barat Kombes Pol Godhelp C Mansnembra bersama Danyon B Pelopor Sat Brimob Papua Barat, foto : Ana
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jabatan Komandan Batalyon (Danyon) B Pelopor Sat Brimob Papua Barat, diserah terimakan dari AKBP Arnyoto kepada Kompol Junadab Wattimena Suruan dalam upacara sertijab, yang berlangsung di lapangan apel Mako Batalyon B Pelopor Sat Brimob Papua Barat, di Kelurahan Tampa Garam, Kota Sorong Papua Barat, Senin (9/12). Upacara sertijab dipimpin langsung Komandan Satuan (DanSat) Brimob Polda Papua Barat Kombes Pol Godhelp C Mansnembra.
ADVERTISEMENT
Kepada Balleo News, DanSat Brimob Polda Papua Barat mengatakan mutasi jabatan dalam sebuah institusi merupakan hal yang biasa. "Tugas pokok yang harus dilaksanakan Danyon B Pelopor Sat Brimob Papua Barat adalah menangani kejahatan kriminalitas tinggi dengan bersenjata api. Selain itu, harus mempunyai kemampuan menjinakkan bahan peledak, teror dan pengamanan objek vital negara," ungkapnya.
Lanjutnya, ada agenda penting yang harus dijalankan oleh Danyon yang baru yakni pengamanan menjelang Natal, tahun baru dan pilkada 2020, dimana diharapkan Brimob harus siap. Sehingga untuk pengisian jabatan saat ini, katanya, juga terkait dengan hal tersebut.
Sementara itu, Danyon B Pelopor Sat Brimob Papua Barat Kompol Junadab Wattimena Suruan menyatakan akan melaksanakan tugas pengamanan dengan penuh tanggung jawab. "Program yang telah dilaksanakan oleh komandan sebelumnya, akan saya pertahankan dan ditingkatkan lagi, loyalitas, kedisiplinan bagi para anggota. Karena prinsip kami adalah tiada hari tanpa latihan," singkatnya.
ADVERTISEMENT
Upacara sertijab Danyon B Pelopor Sat Brimob Papua Barat, Senin (9/12), foto : Ana
Dirinya juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Papua Barat dan Dansatgas Brimob yang telah mempercayakan jabatan tersebut kepada dirinya sebagai anak asli Papua.