Video: Seorang Warga Jatuh Pingsan Usai Makan, 2 Warung di Sorong Dibakar Massa

Konten Media Partner
18 November 2022 22:34 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Kota Sorong, yang kini menjadi ibu Kota Provinsi Papua Barat Daya, malam ini benar-benar tegang. Aksi pembakaran dipicu karena seorang warga yang jatuh pingsan usai makan di warung tersebut.
ADVERTISEMENT
Warung itu diketahui beralamat di Jalan Kakatua tersebut, pada Jumat (18/11) malam ini sekitar, pukul 21.30 WIT dibakar massa.
Berdasarkan data yang dihimpun wartawan, Taufan Yusuf di lokasi kejadian mengatakan pembakaran dilakukan dipicu karena seorang warga jatuh pingsan usai makan di warung tersebut. Namun usai makan, seorang warga yang merupakan salah satu mahasiswa di salah satu kampus tersebut tersebut jatuh pingsan di warung tersebut, sehingga dilarikan ke rumah sakit Sele Be Solu.
Akibat dari itu, massa melakukan pembongkaran 2 warung tersebut, hingga melakukan pembakaran.
Hingga kini situasi masih tegang, dan sejumlah anggota polisi diterjunkan untuk melakukan pengamanan dan negosiasi. Belum ada pernyataan dari pihak kepolisian terkait insiden tersebut.
Laporan: Taufan Yusuf
ADVERTISEMENT