Harga Ayam di Bandung Diprediksi Tembus Rp 40 Ribu per Kilogram

Konten Media Partner
8 Mei 2018 10:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Harga Ayam di Bandung Diprediksi Tembus Rp 40 Ribu per Kilogram
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Pedagang daging ayam (Kumparan.com)
BANDUNG, bandungkiwari – Harga harga daging ayam di Bandung diprediksi belum akan berhenti melambung. Terakhir, harga ayam berhenti pada kisaran Rp 37.000 sampai Rp 38.000. Padahal harga awalnya Rp 30.000 per kilogram.
ADVERTISEMENT
Salah seorang pedagang daging ayam di Pasar Sadang Serang, Bandung, Rudi Gunawan, memprediksi harga ayam akan terus melaju sapai tembus Rp 40.000. ‎
“Kayaknya ini bisa terus naik sekitar Rp 40.000 atau bisa Rp 42.000," kata Rudi saat ditemui di Pasar Sadang Serang, Senin (7/5/2018).
Terus merangseknya harga daging ayam, kata dia, tak lepas dari minimnya pasokan daging ayam ke Bandung. Pemasok lebih memilih memasok Jakarta daripada Bandung karena harga jual di Ibu Kota lebih tinggi dari Bandung.
Selain itu, sambung Rudi, belakangan ini permintaan terhadap daging ayam terus meningkat. Apalagi, ketika memasuki akhir pekan di mana pemesanan semakin tinggi. Ini terjadi karena banyak pemesanan untuk konsumsi acara.
Selama ini Rudi bisa mendapatkan pasokan daging ayam dari peternak di Ciwidey, Cipinang, Banjaran, Kabupaten Bandung‎. Apabila sedang kosong, ayam didatangkan dari Garut atau Tasikmalaya.
ADVERTISEMENT
Faktor menjelang Ramadhan juga memengaruhi naiknya harga daging ayam. Rudi sendiri mengaku kaget dengan kenaikan harga daging ayam. Biasanya kenaikan daging ayam terjadi H-4 Ramadhan. (Utara Jaya)