Vizcarra dan Ezechiel Berlatih Bersama, Skuat Persib Hampir Lengkap

Konten Media Partner
19 Januari 2019 19:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vizcarra dan Ezechiel Berlatih Bersama, Skuat Persib Hampir Lengkap
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Ezechiel N’douassel dalam sesi latihan Persib di Stadion Arcamanik, Sabtu (19/1/2019). (Ananda Gabriel)
ADVERTISEMENT
BANDUNG, bandungkiwari - Esteban Vizcarra mulai menjalani latihan perdana bersama skuat Maung Bandung setelah diperkenalkan sebagai penggawa Persib. Latihan dilakukan di Stadion Arcamanik, Sabtu (19/1/2019).
Pada latihan kali ini, striker andalan Persib Ezechiel N’douassel pun sudah kembali gabung menjalani latihan. N'douassel memang salah satu pemain lama yang baru bergabung latihan. Pemain asal Chad itu absen di latihan Persib selama empat hari, karena masih ada urusan di kampung halamannya.
Meski baru gabung menjalani latihan, Vizcarra tampaknya tak kesulitan beradaptasi dengan penggawa Persib. Dia terlihat bisa menjalani semua program latihan yang diberikan jajaran pelatih.
Esteban Vizcarra mengatakan tidak menemui kendala dalam sesi latihan perdananya bersama skuat Maung Bandung di Arcamanik Bandung, Sabtu (19/1/2019).
ADVERTISEMENT
Pemain naturalisasi ini mengakui, pola latihan yang dilakoni selama libur kompetisi berbeda dengan tim. Meski begitu, dia mengaku tidak menemui kendala.
"Latihan pertama ini dimulai dari fisik lagi setelah lama liburan. Selama libur saya ada latihan sendiri tapi bukan latihan sama tim. Jadi harus adaptasi lagi," katanya.
Vizcarra juga mengaku tak canggung ketika pertama bergabung dengan para pemain Persib yang sudah lebih dulu berlatih.
Sebab, menurut eks pemain Sriwijaya FC ini, dia sudah banyak kenal dengan beberapa pemain Persib yang sudah lama bermain di kompetisi kasta tertinggi Indonesia, seperti Dedi Kusnandar dan Supardi Nasir Bujang
"Semua banyak kenalan, pasti cepat adaptasi. Banyak yang sudah main, Supardi pernah main sama-sama, Dedi juga sudah pernah," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Bojan Malisic Masih Absen
Dengan kembali bergabungnya kedua pemain, berarti sekarang ini tinggal satu pemain yang belum bergabung yaitu Bojan Malisic.
Menurut pelatih fisik Persib Yaya Sunarya, Bojan akan segera merapat ke Bandung dalam waktu dekat. “Rencananya kalau tidak Minggu mungkin Senin (21/1/2019) dia akan mulai gabung latihan,” ujar Yaya usai latihan.
Persib saat ini sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi babak 32 besar turnamen Piala Indonesia. Maung Bandung akan dijamu Persiwa Wamena di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Minggu (27/1/2019). (Ananda Gabriel)