TANTANGAN DAN SENSASI SERPONG GREEN WARRIOR RUN 2018

Slow But Sure
Konten dari Pengguna
21 September 2018 15:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari User Dinonaktifkan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
TANTANGAN DAN SENSASI SERPONG GREEN WARRIOR RUN 2018
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
SERPONG, TANGERANG- Untuk ketiga kalinya, Summarecon Mal Serpong bersama Summarecon Serpong menggelar acara kompetisi lari yaitu Serpong Green Warrior Run (SGWR) 2018. Hadirnya SGWR merupakan bagian dari rangkaian event tahunan, Festival Kuliner Serpong (FKS). Serpong Green Warrior Run tahun ini akan diadakan pada hari Minggu tanggal 16 September 2018 mulai pukul 05.00 hingga 12.00 WIB dengan start dan finish di area depan Summarecon Mal Serpong.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan kompetisi lari pada umumnya, SGWR hadir dengan membawa keunikan berupa adanya obstacle atau tantangan yang harus ditaklukan oleh para warrior - sebutan untuk peserta SGWR. Tahun ini akan lebih menantang para warrior dengan hadirnya 25 obstacle di sepanjang jalur lari. Dengan tingkat kesulitas obstacles yang beragam, peserta harus menyiapkan fisik dan stamina maksimal agar dapat melewati setiap obstacles dengan cekatan, lincah, dan cepat agar tiba di garis finish tepat waktu. SGWR menyediakan 3 jenis kategori lomba yaitu 5K, 10K, dan 1K Family Warrior Challenge atau FWC untuk memfasilitasi anak-anak yang penasaran untuk ikut merasakan keseruan olahraga lari dengan obstacle dan seru-seruan bermain lumpur. Tentunya, untuk mengikuti kategori Family Warrior Challenge, anak-anak wajib di dampingi oleh orang dewasa. Untuk runners yang ingin mengikuti SGWR tanpa obstacle dapat memilih kategori lari speed dengan jarak 5K dan 10K.
TANTANGAN DAN SENSASI SERPONG GREEN WARRIOR RUN 2018 (1)
zoom-in-whitePerbesar
Kompetisi lari SGWR ini juga menuntut agar peserta berani kotor, karena beberapa rintangan dalam SGWR melibatkan alam hijau di kawasan Summarecon Serpong seperti kolam lumpur dan tanah. Namun, tidak perlu takut, segala rintangan yang ada di SGWR sudah memiliki tingkat keamanan yang tinggi karena sudah di uji coba sebelumnya untuk menjamin keselamatan setiap peserta.
ADVERTISEMENT
Bagi peserta yang sudah mendaftarkan dirinya, berhak mendapatkan running tee, bib number, eco bag dan khusus untuk kategori obstacle dan Family Warrior Challenge akan mendapatkan headband. Untuk peserta 5K dan 10K jika penasaran ingin menikmati tantangan dari kategori FWC, bisa mendaftarkan diri di lokasi dengan membayar senilai Rp 25.000,- dan Rp 80.000,- dengan ditambahkan kaos khusus FWC. Tidak hanya sehat, peserta juga memiliki kesempatan untuk memenangkan total hadiah hingga Rp 333 juta dan perjalanan ke Korea Selatan. Khusus kategori Family Warrior Challenge berkesempatan mendapatkan hadiah melalui pengundian lucky draw di akhir acara.
“Untuk mengikuti Serpong Green Warrior Run 2018, bisa dilakukan melalui registrasi pada website www.sgwrun.com atau pendaftaran langsung di area foodcourt Summarecon Mal Serpong lantai 2. Untuk pendaftaran kategori 5K kategori speed dan obstacle peserta wajib membayar Rp 300 ribu dan untuk 10K kategori speed dan obstacle senilai Rp 350 ribu. Untuk kategori FWC dikenakan biaya mulai dari Rp 350 ribu. Di tahun ketiga ini, antusias yang tinggi kami rasakan datang dari masyarakat, terlihat dari meningkatnya jumlah peserta yang mendaftar. Bagi peserta yang ingin mengetahui informasi detail dapat mengakses website www.malsepong.com dan follow twitter serta instagram SMS di @SMS_Serpong, Let’s Run & Keep Wonderfil Life! “ dijelaskan oleh Willy Effendy selaku Center Director SMS.
ADVERTISEMENT
Sekilas Summarecon Mal Serpong
Seiring dengan pertumbuhan kota di wilayah Serpong, Tangerang, yang sangat cepat, pada tanggal 28 Juni 2007, Summarecon menghadirkan Summarecon Mal Serpong (SMS), sebuah pusat belanja yang menjadi lifestyle center. SMS kini telah dikembangkan dalam dua tahap, sehingga memiliki total luas 110.000 m2. Dalam kurun waktu 10 tahun ke depan akan dikembangkan dalam tiga tahap, dengan luas mencapai hingga 200.000 m2. SMS dengan konsep mal keluarga, terdiri dari 3 lantai yang menampilkan konsep fashion, food & entertainment terpadu. Selain itu, SMS memiliki konsep unik “The Downtown Walk”, yang telah menjadi trend bagi komunitas shopper dari Serpong dan bahkan Jakarta. SMS tahap dua juga telah melakukan opening pada tanggal 27 Oktober 2011.
ADVERTISEMENT