news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ribuan Warga Kalsel Antusias Hidup Sehat

Konten Media Partner
18 November 2018 18:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ribuan Warga Kalsel Antusias Hidup Sehat
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
banjarhits.ID, BANJARBARU - Ribuan masyarakat mengikuti gelaran Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54 Tahun 2018 di halaman Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Kota Banjarbaru pada Minggu pagi (18/11). HKN bertema ‘Aku Cinta Sehat Ayo Hidup Sehat Mulai dari Kita' digelar oleh Dinas Kesehatan Kalsel dan Tim Penggerak PKK Kalsel.
ADVERTISEMENT
Peserta antusian senam massal bersama para penggiat kesehatan, pelajar, serta ASN lingkup Provinsi Kalsel. Selain senam massal, para pelajar dan mahasiswa kesehatan ikut jalan santai seraya membawa pernak-pernik alat kesehatan.
Selain orang dewasa, anak-anak pun antusias menunggu giliran ikut berpartisipasi dalam gelaran HKN. Salah satunya puluhan pelajar SD dari Banjarbaru ikut gerakan mencuci tangan dan gosok gigi massal bersama Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor.
Sahbirin Noor mengajak masyarakat selalu meningkatan kualitas kesehatan di Kalsel, tidak sekedar memperingati saja. Menurut dia, peringatan besar seperti ini harus terus dilaksanakan agar masyarakat peka terhadap pentingnya kesehatan.
"Diharapkan masyarakat kita memiliki derajat kesehatan yang lebih baik. Jika kesehatan optimal harapan hidup lebih panjang, anak balita lebih sehat," ucap Sahbirin Noor.
ADVERTISEMENT
Gubernur yang akrab disapa Paman Birin ini juga menyinggung agar posyandu harus tetap bergerak. Sebab, kata dia, posyandu sebagai alternatif jika pelayanan kesehatan jauh dari jangkauan. Sementara terkait stunting , Paman Birin meminta masyarakat menjaga makanan dan gizi balita agar terhindar stunting.
Selain dihadiri Gubernur Sahbirin Noor, turut bergabung Ketua TP PKK Kalsel Hj Raudatul Jannah Sahbirin Noor, Sekdaprov Kalsel Abdul Haris, ejabat Pemprov Kalsel; instansi vertikal; dan Rektor Universitas Lambung Mangkurat.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Muslim, berkata ada sekitar 10 ribu orang yang turut bergabungdi puncak HKN ke-56 ini. HKN merupakan momentum mengajak seluruh komponen masyarakat ikut membangun semangat, kepedulian, dan komitmen lewat kesadaran, kemauan dan kemampuan berprilaku sehat demi meningkatkan kualitas hidup.
ADVERTISEMENT
Pihaknya gencar mendekati peran keluarga demi mencapai visi Indonesia Sehat dan Kalsel Sehat. “Hari ini kita hadirkan seluruh lapisan masyarakat mulai dari pelajar, mahasiswa, tenaga kesehatan, ASN, dan masyarakat umum," jelasnya.
Muslim berterimakasih atas inisiasi dari ketua TP PKK Kalsel yang sudah mengilhami edukasi isi piringku kepada ibu hamil dan bonusnya kita mendapatkan Rekor MURI. (Adv)