Semarak Mesum di RTH Rantau Baru Kabupaten Tapin

Konten Media Partner
22 Juli 2018 15:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Banjarhits.id, Rantau - Sepuluh pasang muda-mudi asyik mengumbar kemesraan di bawah rindang pohon. Duduk di pinggir danau buatan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Rantau Baru, mereka tak sungkan memadu kasih ketika matahari siang tepat di atas kepala.
ADVERTISEMENT
Pasangan yang berumur belasan tahun itu mempertontonkan macam-macam adegan mesum. Sebagian dari mereka berpegangan tangan, menggandeng pasangan, hingga duduk manja dipangkuan kekasih. Padahal, pengunjung lain di RTH Rantau Baru tengah ramai ketika banjarhits.id menyambangi lokasi tersebut, Minggu (22/7/2018).
Aksi seronok tiba-tiba buyar saat hujan mulai turun. Merek kocar-kacir mencari tempat peneduh. Kelakuan mesum semacam itu agaknya sudah lumrah di RTH Rantau Baru. Warga yang kerap melihatnya menganggap masih dalam batas kewajaran. “Biasa aja anak muda mas," ucap seorang juru parkir yang enggan dikutip namanya.
Padahal, kata dia, Satpol-PP Kabupaten Tapin rutin mengontrol kawasan RTH Rantau Baru setiap hari kerja, kecuali hari libur. Pengunjung yang mendatangi area publik ini sampai malam. "Kalau malam juga ada penjaganya, jadi aman saja," ujarnya.
ADVERTISEMENT
RTH Rantau Baru punya lahan seluas kurang lebih 500 X 300 meter persegi. Tempat itu dikelilingi pepohonan rindang jenis Teram Besi, Mangga, dan aneka macam bunga. Keindahan tersebut menjadikan RTH Rantau Baru sebagai destinasi wisata kekinian bagi masyarakat Kota Rantau dan sekitarnya. Rantau berstatus ibu kota Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.
Sarana pelengkap di RTH Rantau Baru seperti gajebo, kursi, toilet, dan kawasan bermain anak-anak. Selain itu, ada pula lima buah perahu bebek untuk para wisatawan ketika menikmati keindahan danau RTH Rantau Baru. Pelancong bisa memakai perahu bebek secara gratis. (M Robby)