Video: Melihat Sepenggal Jejak Prasejarah di Gua Liang Bangkai, Kalsel

Konten Media Partner
16 Oktober 2019 13:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nursiono menapaki masuk Gua Liang Bangkai dari mulut gua sisi belakang, Minggu (13/10/2019). Foto: banjarhits.id
zoom-in-whitePerbesar
Nursiono menapaki masuk Gua Liang Bangkai dari mulut gua sisi belakang, Minggu (13/10/2019). Foto: banjarhits.id
ADVERTISEMENT
Gua Liang Bangkai menyimpan jejak peninggalan zaman prasejarah. Wartawan banjarhits.id menelusuri secuil rute di dalam gua ini pada Minggu (13/10/2019).
ADVERTISEMENT
Lokasi Gua Liang Bangkai berada di Desa Dukuhrejo, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan.
Ditemani oleh si juru kunci gua, Nursiono, banjarhits.id diajak melihat kondisi dalam Gua Liang Bangkai. Kami memulai perjalanan dari mulut belakang gua, lalu bergerak ke mulut utama Gua Liang Bangkai.
Hawa dingin setengah bergidik membekap begitu menapaki mulut gua. “Enggak apa-apa, saya sudah biasa. Dingin ya?” ucap Nursiono. Ia menunjukkan beberapa sudut penting dari Gua Liang Bangkai, seperti Gua Sumur, susunan batu yang dipercaya mirip dinosaurus, gambar prasejarah, dan sarang kelelawar.
Anda mesti membawa lampu penerangan karena kondisi di dalam gua sangat gelap. Antar mulut gua saling terhubung. Gua Sumur, misalnya, pintu masuk ke gua lain di bawah tanah. Berikut videonya.
ADVERTISEMENT