3 Surveyor Dinas Kehutanan Provinsi Gorontalo Ditemukan

Konten Media Partner
20 Maret 2020 14:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah seorang surveyor yang berhasil ditemukan Basarnas. Jumat, (20/3). Foto: Dok istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Salah seorang surveyor yang berhasil ditemukan Basarnas. Jumat, (20/3). Foto: Dok istimewa
ADVERTISEMENT
BANTHAYO.ID, GORONTALO - Tiga surveyor Dinas Kehutanan Provinsi Gorontalo yang terjebak di hutan Desa Lembah Hijau, Kecamatan Wanggarasi, Kabupaten Pohuwato, akhirnya berhasil ditemukan Basarnas Provinsi Gorontalo.
ADVERTISEMENT
Kepala Basarnas Provinsi Gorontalo, Djefry DT Mewo menjelaskan, tiga surveyor ini masing-masing bernama Sabri Dhafar, Moh Indra Tuna dan Sandi S Pakaya. Usai ditemukan, dua korban diserahkan ke Balai Pemantapan Kawasan Hutan (BPKH), dan satu lagi dibawa ke Rumah Sakit Bumi Panua Kabupaten Pohuwato. Ketiganya ditemukan dalam kondisi selamat.
Tiga surveyor Dinas Kehutanan Provinsi Gorontalo yang terjebak di hutan Desa Lembah Hijau, Kecamatan Wanggarasi, Kabupaten Pohuwato, akhirnya berhasil ditemukan Basarnas Provinsi Gorontalo. Foto: Dok istimewa
"Untuk satu korban yang dibawa ke rumah sakit ini diduga kelelahan," kata Djefry DT Mewo.
Lanjut Djefry, dengan ditemukannya seluruh korban yang dilaporkan hilang sekitar tanggal 18 Maret 2020 kemarin, operasi pencarian dinyatakan selesai, dan ditutup. Seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian, langsung dikembalikan ke instansi masing-masing.
"Operasi SAR selama dua hari ini, kami nyatakan selesai dan ditutup secara resmi," tutup Djefry DT Mewo.
ADVERTISEMENT
---