Siswa SMP di Gorontalo Panjat Tiang Bendera saat Upacara HUT ke-74 RI

Konten Media Partner
17 Agustus 2019 16:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
BANTHAYO.ID,GORONTALO - Riski Rasyid, Siswa SMP 1 Dulupi, Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo, viral di media sosial, setelah aksi heroiknya menyelamatkan tali bendera yang lepas pada upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Republik Indonesia (RI), Sabtu (17/8).
ADVERTISEMENT
Aksi heroik yang sempat direkam kamera gawai itu diunggah di Facebook.
Riski Rasyid, Siswa SMP 1 Dulupi, Kecamatan Dulupi, Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo, yang menyelamatkan tali bendera yang terlepas. Sabtu, (17/8). Foto: Istimewa
Dalam video yang berdurasi lebih dari satu menit tersebut, terlihat bocah yang diketahui bernama Riski Rasyid dengan cepat memanjat tiang bendera. Masyarakat yang sempat menyaksikan upacara tersebut sempat tegang.
Namun, usai bocah tersebut berhasil menyelamatkan tali bendera yang terlepas, riuh tepuk tangan dan sorak langsung keluar dari warga. Aksi itu sempat memberhentikan proses pengibaran bendera.
Video aksi heroik Riski langsung viral di media sosial. (Foto: Istimewa)
"Kami sudah berupaya maksimal dari pelatihan hingga pelaksanaan upacara. Namun ada kejadian tiba-tiba di luar dugaan kami," ujar Camat Dulupi, Herman Laima.
Riski Rasyid, duduk bersama Bupati dan Wakil Bupati Boalemo, setelah melakukan aksi panjat tiang. (Foto: Istimewa)
Dengan aksinya itu, beberapa kepala daerah memberikan apresiasi. Gubernur Gorontalo, Rusli Habibi, berjanji akan memberikan penghargaan kepada anak tersebut.
“Anak itu akan saya akan berikan sepeda,” pungkas Gubernur Rusli.
ADVERTISEMENT
----
Reporter: Rahmat Ali
Editor: Febriandy Abidin