Hotel Harmoni Batam Tutup Bikin Warganet Sedih: Banyak Kenangan

Konten Media Partner
11 Februari 2022 9:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hotel Harmoni. (Foto: Arjuna/Batamnews)
zoom-in-whitePerbesar
Hotel Harmoni. (Foto: Arjuna/Batamnews)
ADVERTISEMENT
Batam, Batamnews - Pandemi Covid menghantam industri perhotelan di Kota Batam. Teranyar adalah tutupnya Harmoni Hotel yang cukup ikonik. Hotel bintang 5 itu tutup karena terimbas anjloknya tingkat hunian sejak pandemi.
ADVERTISEMENT
Harmoni Hotel cukup familiar di telinga masyarakat di Batam. Berdiri sejak awal 90-an, hotel ini dulunya dikenal dengan New Holiday.
Perkembangan pesat Batam, membuat hotel ini berkembang dan bermetamorfosa menjadi Hotel Harmoni.
"Fasad hotel itu juga tidak banyak berubah sejak pertama kali berdiri. (Harmoni) ini adalah satu yang legendaris di Batam," kata Irwandi Azwar, Kepala Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kepri, Kamis (10/2/2022).
Selain posisinya di jantung pusat perbelanjaan Jodoh-Nagoya, posisinya yang berada di pinggir jalan seberang Masjid Baitusysyakur, Sei Jodoh membuat hampir semua warga di Batam kenal dengan hotel ini.
Tak hanya Irwandi, tutupnya hotel ternyata bikin sejumlah warga di Batam sedih.
ADVERTISEMENT
Netizen di instagram @batamnewsonline pun menyayangkan situasi tersebut. Apalagi menurut mereka banyak kenangan yang positif tentang hotel tersebut.
"9thn lebih bekerja disini, byk kenangan suka dan dukaku," tulis @vivianti_***
"Kenangan manis nginep di hotel ini tahun 2003, lg enak tidur pas jam 2 malam pintu kamar digedor keras bgt, pas dibuka ternyata yg gedor pemadam kebakaran, lorong kamar udah asap semua, hotelnya kebakaran 😂😂😂... Bye bye harmoni 👋" tulis @d.hang****
"Selamat Tinggal Harmoni, terimakasih telah pernah hadir dimasa mudaku.. dan terimakasih telah dirikan Sekolah Harmoni tmpt diriku menimpa ilmu disana😢" tulis @kartina****
"Ya allah pdhal ini termasuk hotel nyaman untuk keluarga…😢😢, tulis @srikurnia****
ADVERTISEMENT
@gall_hec*** "Yahhh gak bisa nginep di situ lagi deh dan gak bisa fitness,sauna,renang lagi 😢 padahal Udah langganan"
@annaumih**** Banyak kenangan di Hotel ini.. Sejak belum menikah acara gathering perusahaan, pernah dapat voucher nginap gratis 2 malam, seminar , menghadiri pesta pernikahan, berenang dan sering breakfast dengan menu2x yg enak.. Semoga karyawan yg terdampak segera mendapat pekerjaan lagi.
Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Batam, Mansyur berharap, pemerintah bisa mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang dapat meningkatkan hunian hotel sehingga kejadian seperti ini tak terjadi lagi.
Selain itu, ia meminta agar pemerintah pusat hingga daerah konsisten melakukan pengawasan Covid-19. Dengan begitu, sektor perhotelan bisa kembali bangkit.
(fox)
Baca berita lainnya di www.batamnews.co.id
ADVERTISEMENT
Berita ini pertama kali terbit di