Kunjungan Wisman ke Batam Naik Drastis, Dunia Pariwisata Batam Pulih?

Konten Media Partner
5 April 2022 16:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wisatawan Singapura saat tiba di Kepri (Foto: Batamnews)
zoom-in-whitePerbesar
Wisatawan Singapura saat tiba di Kepri (Foto: Batamnews)
ADVERTISEMENT
Batam, Batamnews - Kunjungan wisatawan mancanegara ke Batam naik drastis. Kenaikan mencapai 37 persen dari bulan sebelumnya. Tentu saja, secara angka belum terlalu signifikan dibandingkan dari tahun sebelum pandemi menyerang.
ADVERTISEMENT
Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Batam mencatat pada bulan Februari 2022 sebanyak 329 kunjungan. Angka tersebut dibandikan jumlah wisman bulan lalu.
Januari 2022, total wisman sebanyak 240 kunjungan. Kenaikan ini didukung dengan program travel bubble pada 23 Februari 2022, pelayaran perdana dari Singapura-Nongsa.
Sementara itu, jika dibandingkan kunjungan wisman pada Februari 2021, terjadi kenaikan hingga mencapai 108,23 persen.
Wisman yang berkunjung ke Kota Batam pada bulan Januari-Februari 2022 didominasi oleh wisman berkebangsaan Singapura mencapai 36,91 persen dari jumlah wisman selama Januari sampai dengan Februari 2022.
“Kenaikan jumlah kunjungan wisman selama bulan Februari 2022 ke Kota Batam terjadi di pintu masuk yang ada di Kota Batam yaitu Pelabuhan Ferry Batam Center, dan Pelabuhan Ferry Harbourbay,” ujar Kepala Badan Pusat Statistik Batam, Rahmad Ismawanto dalam rilisnya, Senin (4/4/2022).
ADVERTISEMENT
Lalu mengenai Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Provinsi Kepulauan Riau pada bulan Februari 2022 rata-rata 30
,00 persen atau naik 3,61 persen poin, dibanding TPK Januari 2021 yang tercatat sebesar 26,39 persen.
Rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu Indonesia pada hotel berbintang di Provinsi Kepulauan Riau pada bulan Februari 2022 tercatat sebesar 2,14 hari atau naik 0,63 poin dibanding dengan rata-rata lama menginap tamu pada bulan Januari 2021.
(ret)
Baca berita lainnya di www.batamnews.co.id
Berita ini pertama kali terbit di