Mayat Bayi di Lemari Kos-kosan, Kapolsek: Sedih Saya Melihatnya

Konten Media Partner
9 Juli 2020 19:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Firuddin saat melihat mayat bayi di kamar kos-kosan Kelurahan Melayu Kota Piring. (Foto: Afriadi/Batamnews)
zoom-in-whitePerbesar
Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Firuddin saat melihat mayat bayi di kamar kos-kosan Kelurahan Melayu Kota Piring. (Foto: Afriadi/Batamnews)
ADVERTISEMENT
Tanjungpinang - Polsek Tanjungpinang Timur menyelidiki kasus penemuan mayat bayi di sebuah lemari kamar kos-kosan di Kelurahan Melayu Kota Piring.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Firuddin, menduga bayi perempuan itu baru dilahirkan satu hari. Pihaknya masih menunggu hasil visum rumah sakit.
Kejadian itu terjadi, Senin (6/7/2020) lalu. Sesosok mayat bayi ditemukan di dalam lemari kamar kos-kosan Gang Putri Delima III, RT 01/04, Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang.
"Diduga baru melahirkan, untuk itu menunggu hasil visum, agar kita bisa menjelaskan nanti secara lengkap" kata AKP Firuddin, Kamis (9/7/2020).
Firuddin mengatakan, pada saat dirinya mendatangi ke lokasi, mayat bayi perempuan itu sudah berada di atas tempat tidur dengan berbalut kain sarung. "Bayinya sudah pucat, jujur tak kuat saya melihat sedih, mungkin di kos-kosan itu dia melahirkan," jelasnya.
Ia melanjutkan, bahwa saat ini pihaknya masih belum mendapatkan keterangan LS diduga ibu korban karena masih di rumah sakit. "LS masih di rumah sakit, kondisinya masih belum stabil, Jika udah sembuh baru kita minta keterangannya," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi yang di peroleh Batamnews.co.id LS bekerja di sebuah panti pijat (massage) di daerah Batu IX.
Sebelumnya, karena membutuhkan pertolongan, warga setempat membawa LS ke rumah sakit. Warga kembali ke kamar kos-kosan LS untuk mencari kartu BPJS dan identitas lain untuk persyaratan berobat.
"Saat warga mencari BPJS-nya, warga melihat sosok bayi di dalam lemari dalam keadaan meninggal dunia, seperti bayi itu baru lahir, ini informasi dari warga," kata Lurah Melayu Kota Piring, Zulkifli Eko Purwanto, Selasa (7/7/2020) lalu.
Menurut Zulkifli, LS diketahui tinggal sendirian di kos-kosan. Menurut tetangga lain, selama ini tidak ada menampakkan kehamilannya. Postur tubuh LS juga gemuk, sehingga warga tidak curiga bahwa ia dalam keadaan hamil.
ADVERTISEMENT
"Warga yang berada bersebelahan dengan kosnya tidak tahu LS dalam keadaan hamil," sebut Zulkifli.
Baca berita lainnya di www.batamnews.co.id
Berita ini pertama kali terbit di