5 Bulan Menjabat, Gibran Sebut Tak Pernah Pakai Gaji untuk Keperluan Pribadi

Konten Media Partner
3 Agustus 2021 9:25 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming
ADVERTISEMENT
SOLO-Anak sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming telah 5 bulan menjabat sebagai Wali Kota Solo. Dia mengaku selama ini tidak pernah menggunakan gajinya sebagai wali kota untuk kepentingan pribadi.
ADVERTISEMENT
Menurut Gibran, dia menggunakan semua gajinya untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Sebagian diantaranya diberikan dalam bentuk beras.
"Saya tidak pernah menggunakan gaji. Digunakan membeli beras untuk membantu warga," kata Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo, Senin (02/08/2021).
Selain digunakan membeli beras untuk dibagikan kepada warga, Gibran juga menyebut gajinya digunakan untuk membayar tunggakan SPP para siswa terutama di sekolah swasta.
"Saya menjadi wali kota bukan untuk mencari uang," kata Gibran.
Seperti diketahui, Gibran dilantik sebagai Wali Kota Solo sejak akhir Februari lalu. Pasangan Gibran Rakabuming-Teguh Prakosa terpilih sebagai wali kota dalam pemilihan yang digelar pada Desember 2020.
Dalam beberapa kegiatan lapangan, Gibran sering terlihat membawa bungkusan berisi beras di mobilnya untuk dibagikan kepada warga. Selain itu dia juga sering membagikan buku dan alat tulis kepada anak-anak yang dijumpai.
ADVERTISEMENT
(Tara Wahyu)