Bakal Ekspansi ke Solo, Peritel Asal UEA Diharapkan Serap Ratusan Tenaga Kerja

Konten Media Partner
20 Mei 2022 19:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. FOTO: Fernando Fitusia
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. FOTO: Fernando Fitusia
ADVERTISEMENT
SOLO - Peritel asal Uni Emirat Arab (UEA), Lulu Group, tengah melakukan survei lokasi guna mendirikan gerai Lulu Hypermarket di Kota Solo.
ADVERTISEMENT
Survei itu dilakukan usai penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara PT Lulu Group Retail dengan Pemkot Solo saat acara Road to G20 di Hotel Alila, Solo pada Rabu (18/05/2022).
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, menjelaskan jika penjajakan dengan Lulu Group dilakukan Pemkot Solo sejak 2021.
Pemkot Solo, kata Gibran, sudah kerap berdiskusi dengan manajemen peritel raksasa di Asia dan Timur Tengah tersebut.
”Kita sudah sering diskusi dan ini dalam tahap survei lokasi dulu. Sudah ada beberapa tempat (yang ditawarkan Pemkot Solo), biar mereka nanti pilih mana yang bagus,” ungkap Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo, Jumat (20/05/2022).
Gibran enggan membeberkan alternatif lokasi yang disodorkan Pemkot Solo kepada Lulu Group tersebut. “Ada yang di Solo utara, ada yang di tengah kota, macam-macam. Kita tunggu saja.”
ADVERTISEMENT
Saat penandatanganan MoU dengan Pemkot Solo, diketahui jika PT Lulu Group Retail berinvestasi di bidang retail supermarket sebesar US 4 juta dollar untuk setiap outlet. Meski demikian belum bisa dipastikan jumlah outlet yang akan didirikan perusahaan tersebut di Solo.
Gibran berharap, kerja sama investasi itu bisa mempekerjakan tak kurang 250 tenaga kerja lokal.
“Pokoknya nanti mereka investasi dan buka lapangan kerja, sudah itu. Seperti Hypermart,” kata Gibran.
(Fernando Fitusia)