news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Bukan Menantang, Ahmad Sahroni Ajak Gibran Maju Bersama dalam Pilgub DKI 2024

Konten Media Partner
29 April 2022 10:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, di Rumah Dinas Loji Gandrung, Solo, Kamis (28/04/2022) malam. FOTO: Fernando Fitusia
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, di Rumah Dinas Loji Gandrung, Solo, Kamis (28/04/2022) malam. FOTO: Fernando Fitusia
ADVERTISEMENT
SOLO - Bendahara Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem), Ahmad Sahroni, menemui Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Rumah Dinas Loji Gandrung, Solo, Kamis (28/04/2022) malam.
ADVERTISEMENT
Pertemuan perdana Sahroni dan Gibran itu berlangsung tertutup selama sekitar 1,5 jam.
Usai pertemuan, Sahroni diketahui mengajak putra sulung Presiden Jokowi ini maju bersama dalam Pilgub DKI 2024.
“Agenda politiknya sebenarnya ngobrol-ngobrol aja. Curcol biasa. Ya kali ada momen kita bisa maju sama-sama gitu,” ungkap Sahroni.
Soal maju bersama sebagai pasangan atau kompetitor, Sahroni masih enggan membeberkan.
“Tadi sudah saya bilang, kita akan maju bersama. Maju bersama nanti kita kasih tahu. Maju kan gampang, maju di mana aja dan kapan, nanti akan kita sampaikan,” papar Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini.
Sahroni menilai, Gibran adalah salah satu sosok yang pantas bertarung dalam Pilgub DKI 2024.
“Keren, keren, keren, pokoknya keren banget. Kita berdua kan pemimpin masa depan, jadi kita berdua sama-sama punya mimpilah. Makanya tadi, mimpinya pengen maju bersama. Nanti pada saatnya kita sampaikan,” urai Sahroni.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, berbalas salam di Rumah Dinas Loji Gandrung, Solo. FOTO: Fernando Fitusia
Sementara itu Gibran masih enggan memberikan jawaban pasti atas tawaran Sahroni tersebut.
ADVERTISEMENT
“Ya ini kan pertemuan pertama. Kalau masalah maju bersama atau jadi kompetitor, ya nanti kita lihat dulu. Kita lihat nanti. Udah jelas tadi kodenya,” ucap Gibran.
Soal kemungkinan berpasangan dalam Pilgub DKI 2024, Gibran juga belum dapat memastikan.
“Ya nggak tahu. Ya, nanti lihat aja ke depan seperti apa. (Pilkada DKI) masih lama kok,” katanya.
Sebelumnya, Sahroni dan Gibran akhirnya bertatap muka secara langsung di Solo usai berbalas statement di media seputar Pilgub DKI 2024.
Sahroni mengaku, ia tak mungkin menantang seorang anak presiden.
“Sebenarnya nggak nantang. Nggak mungkin dong kita nantang anak presiden, gile. Gue juga bisa maju, kecuali kalau Mas Gibran mau. Tapi kan semua ini politik, dinamis. Bisa aja maju, bisa aja barengan atau nggak, can do anything,” paparnya.
ADVERTISEMENT
(Fernando Fitusia)