Disangka Hilang, Kakek Asal Solo Ditemukan Terjepit Tembok

Konten Media Partner
4 Januari 2021 21:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga Jebres, Solo, mengevakuasi Margono yang terjepit tembok selama sehari
zoom-in-whitePerbesar
Warga Jebres, Solo, mengevakuasi Margono yang terjepit tembok selama sehari
ADVERTISEMENT
SOLO-Warga Tegalharjo, Jebres, Solo dikejutkan dengan suara rintihan dari celah tembok diantara dua rumah warganya. Mereka menemukan seorang kakek yang terjepit di celah tembok itu, Senin (04/01/2021).
ADVERTISEMENT
"Awalnya dua warga menjemur pakaian. Mereka mendengar suara orang merintih kesakitan dan akhirnya melapor ke saya, " kata Totok (60), ketua Rukun Tangga setempat.
Warga lantas mencoba memeriksa asal suara. Mereka terkejut saat melihat ada sosok pria tua yang terjepit di celah tembok diantara dua rumah. "Posisinya tidur miring ke arah Selatan, kedua kaki ditekuk, lutut dan punggung menempel tembok," jelasnya.
Mereka lantas melaporkan temuan itu ke Kepolisian Sektor (Polsek) Jebres dan Tim SAR. Lantas, mereka berusaha mengevakuasi kakek bernama Margono (70) dari celah tembok itu.
Setealh proses evakuasi selama 30 menit, kakek itu bisa dibebaskan dari jepitan celah tembok itu. Meski tubuhnya lemah, dia hanya menderita beberapa lecet di tubuhnya. Polisi dan tim penolong lantas membawanya ke RS Moewardi.
ADVERTISEMENT
Istri korban, Sunarni mengaku sudah kebingungan mencari suaminya. "Dia tidak pulang sejak kemarin sore," kata dia.
Dia menyebut suaminya sudah lanjut usia dan ingatannya tidak begitu baik. Keluarga sudah berkali-kali mengingatkan untuk tidak pergi terlalu jauh dari rumah.
(Agung Santoso)