Gibran Rakabuming Siap Jadi Marketing untuk Pelaku Usaha Pariwisata di Solo

Konten Media Partner
7 April 2021 19:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pertemuan Forum Pegiat Pariwisata di Solo
zoom-in-whitePerbesar
Pertemuan Forum Pegiat Pariwisata di Solo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
SOLO-Wali Kota Solo Gibran Rakabuming meminta pelaku usaha wisata bersabar selama lebaran pada tahun ini. Diperkirakan bisnis pariwisata masih akan lesu pada lebaran ini lantaran adanya larangan mudik dari pemerintah.
ADVERTISEMENT
Gibran yakin banyak pengusaha yang merasa kecewa dengan kebijakan tersebut. "Saya yakin banyak yang tidak setuju," katanya dalam pertemuan Forum Pegiat Usaha Pariwisata di Solo, Rabu (07/04/2021).
Pemerintah Kota Solo juga memberikan dukungan terhadap larangan mudik itu. Mereka akan melakukan pengawasan dan mengkarantina masyarakat yang nekat mudik ke Kota Solo.
Dia menyebut kebijakan itu terpaksa diambil oleh pemerintah agar penularan wabah COVID-19 bisa terkendali. "Sebab kalau grafiknya naik lagi, ekonomi pasti akan memburuk," kata Gibran.
Pengendalian wabah itu diperlukan agar perekonomian di semester dua tahun ini bisa lebih bersinar. Pengusaha pariwisata juga bisa mengembangkan wellness tourism mulai Juli mendatang.
Dia bahkan berjanji akan membantu para pengusaha pariwisata dengan mendatangkan beberapa even penting ke Kota Solo. Gibran bahkan menyatakan kesiapannya untuk menjadi marketing dan brand ambassador bagi bisnis wisata di kota itu.
ADVERTISEMENT
Syaratnya, para pelaku usaha bersedia ikut mendukung pemulihan ekonomi. "Seperti komitmen saat kampanye, saya siap jadi marketing dan menarik even-even ke Solo," katanya menjanjikan.
(Tara Wahyu)