news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kecintaannya pada Karakter Keroppi, Jadikan Peluang Bisnis Beromzet Puluhan Juta

Konten Media Partner
11 Juli 2020 20:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
SUKOHARJO - Sungguh inspiratif yang dilakukan Kimi Maharani, warga Kelurahan Gentan, Kecamatan Baki, Sukoharjo. Berawal dari kecintaannya terhadap karakter kartun Keroppi, dia dapat menjadikannya sebagai peluang bisnis beromzet puluhan juta rupiah perbulan.
ADVERTISEMENT
Menggunakan karakter kartun Keroppi, Kimi menjadikannya sebuah pernak-pernik custom sesuai permintaan pelanggan. Mulai dari almari, meja, kotak obat, kotak listrik, dan hiasan dinding
Kimi Maharani, berkat kecintaannya terhadap karakter kartun Keroppi, dia dapat menjadikannya sebagai peluang bisnis beromzet puluhan juta rupiah perbulan
"Ide awalnya karena terinspirasi dari kecintaan saya pada Keroppi, awalnya saya buat tulisan pajangan dinding untuk sendiri. Terus saya upload di Facebook, banyak yang minat terus saya bikin, ternyata penjualannya ok, ya sudah akhirnya lanjut," ungkapnya antusias.
Berkat ketekunannya mengelola bisnis sejak tahun 2015, bisnis pernak-perniknya kemudian berkembang. Tidak hanya menggunakan karakter Keroppi saja, tetapi juga merambah ke karakter Hello Kitty dan Doraemon, bahkan bisnisnya ini sudah mendapatkan pelanggan dari Malaysia dan Hongkong.
Berkat ketekunannya mengelola bisnis sejak tahun 2015, bisnis pernak-perniknya kemudian berkembang. Tidak hanya menggunakan karakter Keroppi saja, tetapi juga merambah ke karakter Hello Kitty dan Doraemon
"Pelanggannya sudah mulai dari Kalimantan, Papua, Hongkong, Malaysia. Namun karena ini masa pandemi COVID-19 sampai sekarang belum bisa mengirim sampai ke luar negeri. Tapi untuk resellers yang berada di luar Jawa selama ini masih mengirim terus," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Untuk harganya, pernak-pernik karya Kimi Maharani mulai dari harga sepuluh ribu rupiah hingga jutaan rupiah.
"Box listrik 90 ribu, almari meja bisa sampai 1 jutaan, sesuai tingkat kerumitannya. Bagi yang berminat bisa kunjungi di toko kami di Desa Ngebrak, RT 03 RW 03, Kelurahan Gentan, Kecamatan Baki, Sukoharjo," papar Kimi. (Fernando Fitusia)
Untuk harganya, pernak-pernik karya Kimi Maharani mulai dari harga sepuluh ribu rupiah hingga jutaan rupiah