Keraton Surakarta Gelar Haul ke 386 Untuk Sultan Agung

Konten Media Partner
2 Oktober 2019 0:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Saat dilakukan prosesi adat Jawa dalam Haul Sultan Agung ke-386. (Tara Wahyu)
zoom-in-whitePerbesar
Saat dilakukan prosesi adat Jawa dalam Haul Sultan Agung ke-386. (Tara Wahyu)
ADVERTISEMENT
SOLO - Sekitar 5.000 orang mengikuti acara Haul Sultan Agung ke-386 di Sasana Sumewo Pagelaran Keraton Solo Hadiningrat, Selasa (1/10). Acara yang digelar pertama kalinya di Keraton Surakarta ini dihadiri oleh trah dari Sultan Agung mulai PB I hingga PB XIII.
ADVERTISEMENT
Ketua LDA Keraton Solo GKR Koes Moertiyah Wandansari mengatakan, kegiatan yang baru pertama digelar ini nantinya akan dijadikan agenda tahunan di Keraton Surakarta. Sebelum acara inti dimulai akan digelar pentas kesenian dari Reog Ponorogo dan Jaran Dor dari Kediri.
"Rangakain acaranya sendiri mulai dari penampilan Reog dan Jaran Dor, dilanjutkan iring-iringan Abdi Dalem, Dzikir bersama dan Tausiyah," ujarnya.
Lanjut Gusti Wandansari, Wilujengan atau Haul ini sebenarnya sudah diniatkan sejak tahun lalu namun baru bisa terealisasi tahun ini. Dengan Wilujengan ini diharapkan bisa menjadi berkah untuk masyarakat umum dan khususnya bagi Trah Mataram Surakarta.
"Kami berharap dengan acara pada hari ini bisa mewujudkan sila ke 5 yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia agar kembali aman dan tentram," ungkap Gusti Wandansari.
ADVERTISEMENT
Para tamu yang hadir juga terdiri dari berbagai kota seperti Ponorogo, Tuban, Boyolali, Semarang dan Kediri.
(Tara Wahyu)