news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Menelusuri 'Rumah Satu Meter' di Solo

Konten Media Partner
13 Maret 2019 7:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampak depan rumah milik Joko Priyanto saat dikunjungi tim Bengawan News pada Selasa (12/3/2019). (Tara Wahyu N.V.)
zoom-in-whitePerbesar
Tampak depan rumah milik Joko Priyanto saat dikunjungi tim Bengawan News pada Selasa (12/3/2019). (Tara Wahyu N.V.)
ADVERTISEMENT
SOLO – Usai viralnya rumah yang hanya berukuran satu meter di Vietnam beberapa waktu lalu, hal yang hampir serupa juga ditemukan di Kota Solo, Jawa Tengah. Rumah tersebut adalah milik Joko Priyanto dan istrinya, Maryani, yang berlokasi di Jalan Kahuripan Barat I Nomor 33, RT 02 RW 05, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo.
ADVERTISEMENT
Tampak depan rumah itu terlihat seperti gang kecil. Rumah yang menghadap ke utara tersebut berada di antara bangunan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Nur’ainiyah dan rumah warga sekitar. Hanya memiliki lebar 1,3 meter yang memanjang ke belakang, membuat banyak orang penasaran bagaimana kondisi rumah tersebut, mulai dari ruang tamu, kamar dan toiletnya.
Tim Bengawan News mendapat kesempatan untuk melihat rumah yang ditinggali Joko, Maryani, dan kedua anaknya tersebut, Selasa (12/3/2019). Saat masuk memang terasa seperti melewati gang sempit, yang ternyata itu adalah teras rumah yang berpagar.
Setelah melewati teras, terlihatlah bagian ruang depan rumah. Ternyata kondisi rumah tersebut berbeda dengan rumah yang ada di Vietnam. Kesan rumah yang sempit ternyata pada bagian luarnya saja. Bangunan ini memiliki 2 lantai. Di lantai pertama terdapat ruang tamu dan satu kamar tidur.
Rumah ini ternyata memanjang kebelakang dan memiliki 2 lantai. (Tara Wahyu N.V.)
“Di lantai bawah ini dulunya kamar buat anak saya. Setelah mengalami kerusakan atap, akhirnya saya renovasi. Rumah ini terlihat kecil hanya depannya saja. Sejak saya beli sekitar 21 tahun yang lalu memang sudah seperti ini.” ujar Joko.
ADVERTISEMENT
Dirinya menjelaskan rumah miliknya ini mempunyai luas 55 meter persegi, dengan panjang rumah sekitar 14 meter. Sementara di lantai atas terdapat 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi, serta juga ada tempat untuk menjemur di sebelah barat. (Tara Wahyu N.V.)