Perdana Tanding di Kandang, Persis Solo Kalah dari Persib Bandung

Konten Media Partner
15 Februari 2020 23:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana pertandingan dan Persib Bandung vs Persis Solo. (Agung Santoso)
zoom-in-whitePerbesar
Suasana pertandingan dan Persib Bandung vs Persis Solo. (Agung Santoso)
ADVERTISEMENT
SOLO - Pertandingan uji coba antara Persis Solo dengan Persib Bandung di Stadion Manahan Kota Solo berakhir 0-2. Gol diperoleh Persib Bandung setelah tendangan dari Beckham Putra Nugraha pada menit ke-10 dan tendangan pinalti Zulham Zamrun.
ADVERTISEMENT
Sejak awal kedua tim ini pada babak pertama bermain cepat tapi tuan rumah kesulitan merobek pertahanan lawan. Gol pertama berhasil dicetak oleh Beckham Putra Nugraha setelah melalui dua back Persis Solo dan mengejar kiper Persis Solo, Sendri Joansah. Kesalahan dilakukan pemain Persis Solo Alaik Sobrina yang menghadang keras tubuh Zulham dikotak pinalti. Disinilah gol kedua kembali dicetak Persis Solo dihadapan penonton diantaranya Presiden Joko Widodo dan beberapa menteri yang hadir.
Berkali kali pemain Persis Solo, Nanang Aspirin, pada babak pertama gagal membobol gawang dengan bola menepis mistar gawang. Pada babak kedua seperti Persis Solo asuhan pelatih Salahudin ini harus kedodoran dibagian tengah setelah Persib Bandung mengusai permainan.
"Kita terus evaluasi setelah melawan Persib Bandung. Wajar kita kalah dan mini masa pembentukan fisik. Seharuanya tidak uji coba," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Pelatih Persis Solo, Salahadulin, mengatakan akan dilakulan evaluasi. Dalam kesempatan yang sama pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert, mengatakan bahwa pertandingan yang bagus. Setidaknya timnya untuk persiapan kompetisi Liga 1.
Dalam laga ini, ribuan kursi di stadion yang baru diresmikan Presiden Joko Widodo tidak tersisa untuk penonton. Sebeum laga ini, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, meresmikan Stadion Manahan Solo, Sabtu (15/2).
(Agung Santoso)